JAKARTA, KOMPAS.TV - Shin Tae-yong meminta para pemain agar berpikir belum lolos Piala Dunia U20 2023 demi tampil maksimal di Piala Asia U20 2023 Uzbekistan.
Seperti yang diketahui, Timnas U20 Indonesia bakal tampil di Piala Asia U20 2023 yang dimulai pada 1-18 Maret.
Skuad Garuda Nusantara pun dijadwalkan berangkat pada Jumat (24/2/2023) dan memulai latihan di Uzbekistan pada Minggu (26/2/2023).
Jelang keberangkatan, Shin Tae-yong mengadakan pertemuan sekaligus pelepasan untuk memberikan pesan kepada para pemain.
Pelatih asal Korea Selatan itu berpesan agar Arkhan Fikri dkk menganggap Indonesia belum lolos Piala Dunia U20 agar bisa tampil maksimal di tiap pertandingan.
Dalam acara pelepasan tersebut, hadir pula Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri dan Manajer Timnas Indonesia, sekaligus Exco PSSI, Endri Erawan.
"Jadi kita bulan Mei akan ikut Piala Dunia, tetapi jangan mengganggap kita sudah lolos,” kata Shin Tae-yong dikutip dari BolaSport.
"Jadi lebih baik anggap saja kita belum lolos dan dapat tiket ke Piala Dunia. Jadi anggap kita baru mulai dari Piala Asia,” imbuhnya.
Piala Asia U20 2023 merupakan turnamen yang sekaligus menjadi kualifikasi untuk Piala Dunia U20 2023.
Baca Juga: Hugo Samir Senang Dibawa Shin Tae-yong Berlaga di Piala Asia U20 2023
Empat tim yang menembus semifinal akan otomatis mendapatkan tiket untuk berlaga di Indonesia pada bulan Mei mendatang.
Sumber : BolaSport
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.