Kompas TV olahraga sepak bola

Performa Tim Sedang Buruk, PSG Ingin Kontrak Lagi Thomas Tuchel

Kompas.tv - 21 Februari 2023, 20:20 WIB
performa-tim-sedang-buruk-psg-ingin-kontrak-lagi-thomas-tuchel
Pada foto file bertanggal Rabu, 2 Desember 2020 ini, pelatih kepala PSG Thomas Tuchel memberi sinyal saat pertandingan sepak bola Grup H Liga Champions melawan Manchester United di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris. Thomas Tuchel dikonfirmasi sebagai manajer baru tim sepak bola Chelsea, Selasa 26 Januari 2021. (Sumber: AP Photo/Dave Thompson, FILE)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Hariyanto Kurniawan

PARIS, KOMPAS.TV - Paris Saint-Germain dilaporkan membuka kemungkinan untuk mengontrak lagi Thomas Tuchel, yang mereka pecat pada 2020 lalu. 

Seperti yang diketahui, PSG sedang dalam tren buruk setelah hanya menang sekali dari empat pertandingan terakhir. 

Satu kali kemenangan tersebut didapat susah payah saat Lionel Messi dkk menang 4-3 atas Lille akhir pekan lalu. 

Selain itu, posisi PSG juga di ujung tanduk pada ajang Liga Champions setelah kalah 0-1 dari Bayern Munchen di leg pertama. 

Dilansir dari The Sun, pelatih PSG, Christophe Galtier, diberi waktu hingga 8 Maret mendatang untuk mengangkat performa tim mereka. 

Apabila tak kunjung ada perubahan, sejumlah nama pelatih top disebut siap untuk mengisi kursi panas di Parc Des Princes. 

Menurut laporan The Standard, PSG siap untuk menunjuk kembali Tuchel. Mereka bahkan siap untuk mengakui kesalahan karena memecat pelatih asal Jerman itu pada 2020 silam. 

Baca Juga: Sergio Ramos Yakin PSG Bisa Memenangkan Liga Champions

Pemecatan Tuchel itu sempat menjadi kontroversi mengingat ia berhasil membawa PSG meraih dua gelar Ligue 1, Piala Liga, Coupe de France dan juga mencapai final Liga Champions.

Setelah dipecat PSG, pelatih berusia 49 tahun itu kemudian melatih Chelsea dan sukses membawa The Blues juara Liga Champions. 

Akan tetapi di awal musim ini, Tuchel dipecat karena hasil buruk yang didapatkan dan hingga sekarang masih belum melatih lagi. 

Meski berstatus agen bebas, PSG masih harus meyakinkan Tuchel agar mau kembali melatih di Paris. 

Tuchel sendiri diketahui sempat menolak pekerjaan dengan klub papan tengah Liga Premier karena menunggu tawaran dari tim top Eropa.

Selain nama Tuchel, mantan pelatih Real Madrid asal Prancis, Zinedine Zidane, juga masuk radar. 

Baca Juga: PSG: Kami Sedang Mendiskusikan Perpanjangan Kontrak dengan Messi

 




Sumber : The Sun/The Standard




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x