Kompas TV nasional politik

Kabar Wiranto Gabung ke PAN Dinilai seperti Kejatuhan Durian Runtuh

Kompas.tv - 19 Februari 2023, 04:55 WIB
kabar-wiranto-gabung-ke-pan-dinilai-seperti-kejatuhan-durian-runtuh
Mantan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto. (Sumber: Kompas.tv/Ant/Hafidz Mubarak A.)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Wantimpres sekaligus mantan Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto dikabarkan akan bergabung ke Partai Amanat Nasional (PAN).

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai sinyal Wiranto masuk ke PAN bakal memberi dampak positif bagi partai yang dipimpin Zulkifli Hasan itu.

Menurut Adi, Wiranto yang memiliki pengalaman panjang di dunia politik akan menaikkan elektabilitas PAN di Pileg 2024.

"Wiranto bisa jadi tidak bergabung seorang diri, tentu bagi PAN ini semacam durian runtuh karena ada tambahan amunisi. Wiranto sudah aral melintang di dunia politik dan sudah tahu rekam jejaknya," ujar Adi saat dikonfirmasi, Sabtu (18/2/2023).

Baca Juga: Wiranto Dikabarkan Pindah dari Hanura, Sekjen PAN: Beliau akan Tempati Posisi yang Sangat Terhormat

Adi menilai keputusan Wiranto berpindah ke PAN tak lepas dari hitung-hitungan politik. Salah satunya soal ambang batas parlemen atau parliamentary threshold.

Diketahui di Pemilu 2019 lalu, tidak ada caleg dari Hanura yang lolos ke Senayan. Sedangkan di Pemilu 2014 Hanura mendapat 16 kursi di DPR. 

Menurut Adi, ada kemungkinan Wiranto menilai Hanura saat ini akan sulit menembus ambang batas parelemen sebesar 4 persen dari total suara sah nasional. 

Di sisi lain ada kemungkinan Wiranto sedang tidak cocok dengan elit-elit yang ada di Partai Hanura.

Baca Juga: Jokowi: Belum Pernah dalam Sejarah HUT Partai Dihadiri Presiden dan Wapres, Hanya Hanura

"Dua variabel ini yang bisa menjelaskan belakangan Wiranto dikaitkan dengan PAN. Mungkin di tahun 2024 PAN sudah dipastikan lolos," ujar Adi. 

Adapun pengumuman resmi Wiranto akan dilakukan saat Rakornas PAN di akhir Februari nanti. Selain Wiranto, DPP PAN juga mengenalkan beberapa tokoh lain yang bergabung.

"Nanti kita akan perkenalkan juga caleg-caleg PAN yang baru, termasuk juga kita akan perkenalkan nanti tokoh-tokoh yang bergabung ke PAN," ujar Sekjen PAN Eddy Soeparno kepada wartawan, Jumat (17/2/2023).


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x