MIMIKA, KOMPAS.TV - Sepucuk surat berjudul "Surat Komando" ditinggalkan Kelompok Kriminal Bersenjata di lokasi pesawat Susi Air dibakar.
Surat yang ditandatangani Egianus Kogoya dan berstempel TPN-OPM ini, ditemukan petugas saat olah tempat kejadian perkara pembakaran pesawat Susi Air di Lapangan Terbang Paro, Nduga.
Temuan ini membuktikan, memang KKB Egianus Kogoya lah yang membakar pesawat dan menyandera pilot Phillip Mark Mehrtenz.
Pergerakan KKB pimpinan Egianus Kogoya yang menyandera pilot Susi Air, terdeteksi keluar wilayah Paro dan berpencar menjadi tiga kelompok.
Baca Juga: KKB Penyandera Pilot Susi Air Diduga Tenteng Senapan Serbu Buatan Pindad, Ini Kata Pengamat
Diduga, kelompok Egianus Kogoya menuju wilayah puncak untuk bergabung dengan KKB pimpinan Lekagak Talenggen.
Kapolda Papua menyatakan, penegakan hukum akan dilakukan apabila pendekatan persuasif terhadap KKB mengalami jalan buntu.
Hampir dua pekan pilot Susi Air Phillip Mark Mehrtens disandera KKB.
Sejauh ini, upaya persuasif unntuk membebaskan pilot masih berjalan.
Yang terbaru, upaya negosiasi yang dilakukan pejabat Bupati Nduga dengan KKB.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.