PAPUA, KOMPAS.TV - Sebanyak 15 pekerja bangunan yang sedang mengerjakan pembangunan puskesmas di Paro, Kabupaten Nduga, Papua diduga disandera oleh Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB pimpinan Egianus Kogoya.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny mengakui pihaknya telah mendapat laporan ada 15 pekerja yang sedang membangun puskesmas itu.
Baca Juga: Susi Pudjiastuti Angkat Bicara Soal Insiden Pesawat Susi Air Dibakar KKB di Nduga
“Memang ada laporan 15 pekerja yang sedang membangun puskesmas Paro di sandera KKB. Laporan tersebut masih didalami untuk memastikan kebenarannya," kata Ignatius Benny pada Selasa (7/2/2023) malam.
Ignatius menjelaskan informasi dugaan penyanderaan terhadap 15 pekerja itu terungkap berdasarkan laporan dari Bupati Kenyam ke Kapolres Nduga, Sabtu (4/2/2023) akhir pekan lalu.
Namun demikian, kata Ignatius, pihaknya masih kesulitan untuk memastikan laporan tersebut karena tidak ada aparat keamanan di wilayah itu.
Saat ini, Igantius menuturkan kasus penyanderaan belasan pekerja itu masih didalami oleh aparat keamanan.
Baca Juga: Pilot Selandia Baru Diculik KKB Papua, Media Internasional Arus Utama Ramai Memberitakan
Menurut Ignatius, KKB pimpinan Egianus Kogoya melakukan penyanderaan terhadap 15 pekerja itu karena dicurigai sebagai agen intelijen.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.