BADUNG, KOMPAS TV - Healthy food atau maknan sehat menjadi suatu trend saat ini bagi sejumlah wisatawan, terutama wisatawan eropa yang datang ke Bali untuk yoga, dan wisatawan asal India dengan pola makan vegetarian.
Hidangan healthy food saat ini dikemas menjadi makanan yang nikmat dan memiliki rasa yang sama dengan makanan non vegan. Seperti steak yang terbuat dari tempe, namun terasa seperti daging.
Salah satunya restoran tanah liat yang berada di kawasan Nusa Dua, Bali. Disini menyediakan konsep plain based untuk healthy food yang dimana seluruh makanan yang disajikan didalam restoran ini merupakan olahan non meat.
Seperti Beef Less Steak yang merupakan salah satu menu andalan di restoran ini. Sajian, rasa, dan presentasinya layaknya steak daging pada umumnya, namun ternyata bahan dasarnya bukan daging. Melainkan jamur, tempe, terong yang dicetak kemudian dibekukan lalu di grill sehingga tampak seperti beef steak. Hidangan ini di disajikan dengan salad dan kentang.
Executive Chef Tanah Liat Restaurant, Alit Mandala mengatakan, menu di restaurant ini menyuguhkan kombinasi bahan westeren dan bahan local.
Chef Alit berharap, restaurant ini menjadi pelopor healthy food yang memberikan sensasi baru bagi penikmatnya untuk tetap bisa sehat dengan rasa makanan yang tetap nikmat.
#healthyfood #tanahliatrestaurant #kuliner
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.