JAKARTA, KOMPAS.TV - Pedangdut Lesti Kejora dikabarkan batal membuat comeback di acara televisi usai vakum setelah kisruh kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang diduga dilakukan suaminya, Rizky Billar.
Kabar batalnya Lesti membuat comeback dibenarkan oleh Harsiwi Achmad, direktur programming Surya Citra Media (SCM), perusahaan yang menaungi Indosiar.
Lesti sempat dijadwalkan manggung di HUT ke-28 Indosiar pada 10-11 Januari 2023 mendatang, tetapi batal.
“Betul. Kami mendapat pernyataan langsung dari pihak Lesti yang menyatakan bahwa Lesti tidak jadi tampil di ulang tahun Indosiar,” kata Harsiwi, Senin (9/1/2023), seperti dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Lesti Kejora Bakal Tampil di TV Lagi usai Kasus KDRT, Bagaimana dengan Rizky Billar?
Harsiwi menjelaskan, Lesti beralasan masih berfokus untuk memperbaiki kehidupan rumah tangganya bersama Billar. Oleh karenanya, sambungnya, pihak televisi tak bisa memaksa.
“Lesti Kejora dan pasangan masih fokus untuk memperbaiki kehidupan rumah tangganya,” jelas Harsiwi.
Dia meminta pars penggemar untuk mendoakan rumah tangga Lesti dan Billar agar sang biduan bisa kembali berkarya.
“Kita doakan yang terbaik untuk mereka. The show must go on (pertunjukan harus tetap berjalan, red),” pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 28 September 2022. Sejak itu, Billar mendapatkan kecaman dari berbagai pihak.
Pelantun tembang “Egois” itu lalu vakum dari dunia televisi. Kanal YouTube-nya juga tidak memunculkan video baru selama beberapa bulan terakhir.
Baca Juga: Minta Maaf ke Lesti Kejora Soal Prank KDRT, Baim Wong: Semoga Mereka Mengerti, Ya
Akhir Desember 2022 lalu, Harsiwi mengumumkan Lesti Kejora akan membuat comeback dan akan kembali menyanyi di panggung Indosiar. Kala itu, Harsiwi bilang, hanya Lesti yang akan tampil, sedangkan Rizky Billar tidak.
Sumber : Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.