JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Thailand, Alexandre Polking, menyebut Filipina akan menyulitkan Indonesia dalam laga pemungkas fase grup Piala AFF 2022.
Seperti diketahui, duel Filipina vs Indonesia akan berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Senin (2/1/2023) pukul 19.30 WIB.
Laga tersebut akan menjadi penentu Indonesia lolos ke babak semifinal. Skuad Garuda wajib menang agar tidak bergantung pada hasil laga Thailand vs Kamboja.
Baca Juga: Jadwal Piala AFF 2022: Filipina vs Indonesia, Thailand vs Kamboja
Untuk sementara, Indonesia punya 7 poin dari 3 pertandingan, unggul 1 angka dari Kamboja dan kalah selisih gol saja dari pemuncak sementara, Thailand.
Di sisi lain, lawan Indonesia, Filipina, sudah dipastikan tersingkir dari Piala AFF 2022.
Namun, misi Timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong untuk meraih tambahan tiga poin bakal tidak mudah. Pasalnya, Filipina akan mendapat dukungan penuh dari suporter mereka di Stadion Rizal Memorial.
Pelatih Thailand, Alexandre Polking, mengingatkan Indonesia bahwa Filipina bukanlah lawan yang gampang. Polking yakin The Azkals akan menyulitkan skuad Garuda.
Baca Juga: Piala AFF 2022: Jelang Filipina vs Indonesia, Spaso Dapat Pesan dari Pelatih Bali United Teco
“Hasil 1-1 melawan Timnas Indonesia bagus bagi kami, apalagi kami selanjutnya akan main di kandang Kamboja, sedangkan Indonesia harus tandang ke Filipina,” ujar Polking kepada media, seperti dilansir Bolasport, Sabtu (31/12/2022).
“Sekarang nasib kelolosan kami ke semifinal ada di tangan kami sendiri."
“Filipina akan menyulitkan Indonesia, mereka punya kualitas yang bagus, dan Kamboja juga akan jadi lawan yang sulit bagi kami."
“Tetapi, kami akan tetap melakukan apa yang biasa kami lakukan,” tuturnya.
Baca Juga: Piala AFF: usai Seri Lawan Thailand, Shin Tae-yong Janji Timnas Indonesia Menang atas Filipina
Sumber : Kompas TV/Bolasport.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.