Kompas TV video vod

Agus Nurpatria Ungkap Teknis Pengambilan CCTV Kompleks Duren Tiga Pasca Penembakan Yosua

Kompas.tv - 29 Desember 2022, 17:43 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

JAKARTA, KOMPAS.TV - Terdakwa obstruction of justice atau perintangan penyidikan, Agus Nurpatria menjelaskan teknis pengambilan CCTV di kompleks Duren Tiga pasca penembakan Brigadir Yosua.

Hal itu diungkap Agus ketika menjadi saksi di persidangan dengan terdakwa Baiquni Wibowo dan Chuck Putranto, Kamis (29/12/2022).

Awalnya, hakim ketua Afrizal Hadi menanyakan terkait teknis pengambilan CCTV Duren Tiga.

Baca Juga: [FULL] Hendra Kurniawan Jawab Pertanyaan JPU soal Perintah Sambo Amankan CCTV hingga Penanganan TKP

“CCTV itu dilakukan dengan peng-copy-an, saudara katakan lazim tuh peng-copy-an itu, teknisnya seperti apa dilakukan di tempat itu atau di ambil?” Tanya hakim.

“Kalau kami yang melakukan Yang Mulia, di situ Yang Mulia.” Jawab Agus.

“Di tempat itu? Tidak dibawa keluar?” Timpal hakim.

 “Tidak Yang Mulia, kalau Paminal yang melakukan.” Kata Agus.

Video Editor: Lintang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x