Kompas TV entertainment lifestyle

Mau Menikah? Perhatikan Dulu Tanda-Tanda Ini!

Kompas.tv - 21 Desember 2022, 22:20 WIB
mau-menikah-perhatikan-dulu-tanda-tanda-ini
Sebelum memutuskan untuk menikah, kita harus memiliki persiapan yang matang. (Sumber: Freepik)
Penulis : Ristiana D Putri | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menikah adalah kondisi ketika dua orang dengan kepala bersatu untuk mengarungi bahtera rumah tangga. Sayangnya, tak semua pernikahan bisa berjalan mulus sebab ada banyak masalah yang pastinya menghalang kedua pasangan.

Itu sebabnya, sebelum menikah, kita perlu mencari kecocokan dengan pasangan. Jika memilih pasangan yang tepat dan cocok, kita dapat menghasilkan pernikahan yang langgeng. Sementara jika memilih pasangan yang tak tepat, pernikahan kita bisa berujung pada kehancuran.

Ternyata, ada tanda-tanda yang bisa menjadi indikasi seseorang siap menikah. Hal ini diungkapkan oleh Fia Helmi, Relawan Keluarga Kita, dalam siniar Obrolan Meja Makan bertajuk “Tanda Kamu Siap Menikah” yang dapat diakses melalui dik.si/OMMTandaNikah.

Lantas, bagaimana tanda-tandanya? Mengutip situs Marriage, berikut adalah lima tanda yang bisa mengindikasikan kita siap menikah atau tidak.

1. Memiliki Alasan Jelas

Sebelum menikah, kita perlu mengetahui alasan di baliknya. Hal ini disebabkan pernikahan membutuhkan usaha dan komitmen untuk waktu yang lama. Jadi, pikirkan kembali alasan untuk menikah.

Baca Juga: Benarkah Pertemanan Perempuan dan Laki-Laki Tak Bisa Tanpa Cinta?

Jangan sampai menikah karena orang lain dan terburu-buru dalam memutuskannya. Jika perlu sisihkan waktu untuk memikirkan alasan mengapa kita ingin menikah.

2. Memiliki Finansial yang Cukup

Setelah mengetahui alasannya, kita perlu memastikan kesiapan finansial kedua pasangan sebelum dan sesudah menikah. Pasalnya, banyak masalah pernikahan berawal dari kondisi finansial yang buruk.

3. Hubungan yang Sehat

Memastikan hubungan yang sehat diperlukan sebelum memulai pernikahan. Hal ini bisa dilihat dari bagaimana pasangan bertindak terhadap kita. Perhatikan pula bagaimana ia marah dan memperlakukan orang lain.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x