Kompas TV regional berita daerah

Karomani Cs Tersangka Suap Unila Dititipkan di Rutan

Kompas.tv - 20 Desember 2022, 14:17 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Tiga tersangka suap dalam Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri Universitas Lampung dititipkan di rumah tahanan Way Huwi Bandar Lampung.

Ketiga tersangka diantaranya mantan Rektor Unila Karomani, mantan Ketua Senat M Basri dan mantan Wakil Rektor I Heriyandi datang di Rutan secara terpisah dengan mendapat pengawalan dari petugas penyidik KPK.

Baca Juga: Gerebek Kamar Kos, Polisi Temukan Wanita Tak Bernyawa

Kepada awak media Karomani sempat mengatakan bahwa dirinya akan mengikuti setiap proses hukum yang menjeratnya.

"Semoga kita semua selalu sehat," ujar Karomani, tersangka penerima suap.

Sementara Asril selaku jaksa penuntut umum KPK mengatakan bahwa ketiga tersangka statusnya bukan dilimpahkan melainkan dtitipkan ke rumah tahanan. Hal ini tentu dilakukan agar mempermudah proses persidangan.

Saat ini kasus suap Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri Universitas Lampung sudah masuk dalam proses persidangan atas terdakwa Andi Desfiandi selaku pemberi suap.

Selanjutnya tiga terdakwa lain yang merupakan Pejabat Universitas Lampung diantaranya Karomani, M Basri serta Heriyandi juga akan dipersidangkan.

#karomani #kasussuap #beritadaerah




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Opini

Urbi Et Orbi

1 Januari 2025, 02:00 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x