JAKARTA, KOMPAS.TV - Kompas Gramedia melalui penerbit Elex Media Komputindo dan Komunitas Dongeng Kukuruyuk Gramedia selenggarakan "Read Aloud di Taman" yang digelar di Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Sabtu (17/12/2022) lalu.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program "Baca Bareng di Taman", salah satu mata acara dalam rangkaian festival literasi "Pesta di Taman" yang diinisiasi PT Integrasi Transit Jakarta.
"Read Aloud di Taman" berupa aktivitas dongeng interaktif yang mengajak anak-anak untuk bertualang dalam pengalaman dongeng seru. Anak-anak tidak hanya mendengarkan, tetapi juga diajak berpartisipasi aktif dalam cerita untuk memantik imajinasi mereka.
"Dongeng interaktif akan memberikan pengalaman yang tidak akan terlupakan pada anak. Karena selain cerita yang seru, dongeng dikemas dengan memasukkan sedikit pengetahuan yang dapat menambah wawasan anak-anak. Tidak hanya itu, bookish play membantu anak melatih motorik halus dan memberikan kenang-kenangan untuk anak bawa pulang," ujar Dina dari Komunitas Dongeng Kukuruyuk Gramedia.
Baca Juga: Yuk, Belajar Science Bersama Kompas Gramedia!
Cerita diambil dari buku dongeng terbaru terbitan Elex Media Komputindo berjudul Taman Bermain Paling Ajaib karya Lintang Pandu Pratiwi. Buku ini berisi kumpulan kisah metaforis kehidupan Lintang.
"Melalui buku Taman Bermain Paling Ajaib, saya berharap dapat menebarkan kegembiraan dan harapan pada anak-anak untuk dapat mengembangkan kemampuan dan bakat yang dimiliki lewat cerita yang seru dan memikat," ujar Lintang.
Keseruan mendongeng ditambah dengan kegiatan bookish play, yaitu membuat kreasi bentuk dari aneka bahan, untuk mengasah kreativitas anak. Acara ditutup dengan penyerahan mock up buku Taman Bermain Paling Ajaib perwakilan penerbit Elex Media Komputindo kepada Lintang Pandu Pratiwi.
Dalam kolaborasi dengan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu melalui kegiatan mendongeng bersama di fasilitas publik, Kompas Gramedia ingin mengajak masyarakat bersama-sama menumbuhkan minat baca anak sebagai upaya peningkatan literasi Indonesia. Kompas Gramedia percaya masyarakat yang melek literasi menjadi salah satu faktor pendorong kemajuan bangsa.
"Kompas Gramedia melalui berbagai unit bisnisnya selalu membuka diri untuk kesempatan kolaborasi dengan berbagai pihak dalam upaya mencerahkan masyarakat."
"Semoga kolaborasi kami dengan PT Integrasi Transit Jakarta melalui keterlibatan Gramedia dalam festival literasi ‘Pesta di Taman’ dapat semakin mendorong masyarakat untuk menjadikan membaca buku sebagai bagian dari gaya hidup sehari-hari," ucap Community and CSR Analyst Kompas Gramedia Mochamad Ardiyanto.
"Pesta di Taman" adalah festival literasi yang diinisiasi PT Integrasi Transit Jakarta berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam upaya menjadikan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu sebagai pusat kegiatan literasi, kreativitas, serta budaya masyarakat yang ramah keluarga, anak, sekolah, dan komunitas.
Festival ini menghadirkan beragam aktivitas bertema literasi, seperti menggambar, sketching, musikalisasi puisi, pameran seni, hingga pasar buku.
Baca Juga: Kogi NFT, Inovasi Terbaru Kompas Gramedia dalam Bidang Web3 bagi Generasi Muda
Berdiri pada tahun 1970, PT Gramedia Asri Media atau Toko Gramedia adalah salah satu Strategic Business Unit (SBU) Kompas Gramedia yang bergerak di bisnis retail dengan produk utama buku dan alat-alat tulis. Hal ini berkaitan dengan misi untuk ikut berperan dalam usaha mencerdaskan mencerahkan kehidupan bangsa melalui penyebaran informasi dan pengetahuan.
Hingga 2022, Gramedia telah memiliki 114 stores yang tersebar di seluruh Indonesia. Dalam perkembangannya, PT Gramedia Asri Media melakukan pengembangan usaha seperti ekspor dan distribusi buku, pengadaan stationery, produk multimedia, fancy, alat musik dan olahraga, serta penerbitan, juga private label seperti Gramedia Kids, Teeny Teensy, Eversac, dan Millors.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.