Kompas TV olahraga sapa qatar

Besaran Hadiah di Laga Piala Dunia 2022, Sang Juara Dapat Berapa?

Kompas.tv - 18 Desember 2022, 10:17 WIB
besaran-hadiah-di-laga-piala-dunia-2022-sang-juara-dapat-berapa
Daftar hadiah Piala Dunia 2022. (Sumber: sporting news)
Penulis : Dian Nita | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis akan dihelat di Lusail International Stadium, Minggu (18/12/2022) malam.

Hasil pertandingan tersebut akan menetukan apakah Argentina atau Prancis yang akan menjadi juara Piala Dunia 2022.

Sebelum laga final, digelar pertandingan untuk perebutan posisi juara tiga di Khalifa Internasional Stadium, Sabtu (17/12/2022).

Dalam pertandingan tersebut, Timnas Kroasia mengalahkan Maroko dengan skor 2-1. 

Baca Juga: Luka Modric Belum Ingin Pensiun usai Timnas Kroasia Raih Posisi Ketiga Piala Dunia 2022

Kroasia akan memperoleh hadiah $27 juta (Rp421 miliar). 

Nah, berikut hadiah bagi timnas yang berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar dinukil dari The Athletic,  Minggu.

Hadiah dari FIFA pada Piala Dunia 2022 Qatar secara keseluruhan sebesar $440 juta atau senilai Rp6,8 triliun.

Hadiah sebesar itu tidak seluruhnya diberikan pada pemenang, namun untuk 32 tim yang bersaing.

Sang juara Piala Dunia 2022, selain mengangkat trofi piala, akan mendapatkan hadiah $42 juta atau senilai kurang lebih Rp655 miliar.

Juara kedua atau runner-up akan menerima $30 juta yakni senilai Rp468 miliar.

Baca Juga: Maroko Gagal Raih Posisi Ketiga Piala Dunia 2022, Suporter: Mereka Tetap Juara bagi Kami

Kroasia, yang sudah memastikan diri sebagai juara ketiga, akan diberikan $27 juta (Rp421 miliar). Maroko, yang menjadi juara keempat, dihadiahi $25 juta (Rp390 miliar).

Empat perempat finalis yang kalah menerima $17 juta (Rp265 miliar). Sementara $13 juta (Rp203 miliar) diberikan kepada delapan tim yang kalah di babak 16 besar.

Enambelas negara lain yang tidak lolos dari babak penyisihan grup Piala Dunia mendapat $9 juta atau senilai Rp140,5 miliar.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x