Kompas TV regional berita daerah

107 Bangunan Rusak Akibat Gempa Magnitudo 5,2

Kompas.tv - 15 Desember 2022, 14:03 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

KARANGASEM, KOMPAS TV - Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD Karangasem mencatat, hingga Kamis (15/12) siang, ada sekitar 107 rumah dan bangunan rusak akibat guncangan gempa bermagnitudo 5,2 pada Selasa (13/12) sore.

69 Merupakan rumah yang mengalami rusak ringan hingga sedang, 13 pura pribadi kerusakan ringan dan sedang, 4 pura umum dan 2 gedung sekolah.

Kerusakan ini terjadi di 7 kecamatan, dengan kerusakan terbanyak terjadi di Kecamatan Kubu, sebanyak 53 rumah dan bangunan rusak ringan hingga sedang.

Jumlah ini diprediksi akan terus bertambah, karena BPBD masih terus melakukan pendataan.

Sementara 4 korban mengalami luka ringan dan sedang, akibat panik saat terjadinya gempa. Sampai saat ini warga masih melakukan pemeriksaan puing-puing material bangunan.

 

 

 

 

 

#107bangunanrusak  #BPBDkarangasem  #gempa




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x