Kompas TV regional berita daerah

Korban Serangan KKB di Yahukimo Dilepas Dengan Upacara Dinas Polri

Kompas.tv - 2 Desember 2022, 18:37 WIB
Penulis : KompasTV Sorong

YAHUKIMO, KOMPAS.TV - Satu malam disemayamkan di RSUD Dekai, jenazah Bripda Gilang Aji Prasetyo, yang gugur dalam kontak tembak dengan kelompok kriminal bersenjata di kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan dipulangkan ke daerah asal di Lampung.

Pemulangan jenazah Bripda Gilang Aji Prasetyo dilakukan secara dinas Kepolisian, di bandara Nop Goliat Dekai dan dipimpin langsung oleh komandan sektor Operasi Damai Cartenz, AKBP Supriadi Rahman.

Jenazah diterbangkan dari Yahukimo menuju bandara Sentani menggunakan pesawat perintis Rimbun Air, dan selanjutnya diterbangkan dari bandara Sentani tujuan Jakarta menggunakan Batik Air pada kamis siang.

Selain jenazah Bripda Gilang, satu anggota Brimob yang terluka, yakni, Briptu Fazuarsyah juga turut dievakuasi ke Jayapura untuk mendapatkan penanganan medis di RS Bhayangkara Jayapura.

Sebelumnya, delapan personel Satgas Damai Cartenz dihadang dan ditembak oleh kelompok kriminal bersenjata di jembatan 2 jalan poros logpon km 7 dekai pada rabu sore.

Akibat penembakan itu, 3 personel Brimob mengalami luka tembak, 1 personel atas nama bripda gilang meninggal dunia dengan luka tembak di bagian wajah.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x