SOLO, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengadakan acara ngunduh mantu terkait pernikahan putranya, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono, di Pura Mangkunegaran Solo, Jawa Tengah.
Rencananya, ngunduh mantu Kaesang-Erina akan mengundang tamu dari pejabat tinggi negara hingga masyarakat umum.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo Taufik Muhammad.
Taufik juga mengatakan, selain berpusat Mangkunegaran, acara ngunduh mantu ini juga akan dilaksanakan di sekitar Benteng Vastenburg dan Balai Kota.
"Pusatnya nanti di Mangkunegaran ya. Ini gambaran karena saya belum tahu detailnya. Kalau parkir besarnya cuma di Mangkunegaran sama sekitaran Benteng Vastenburg, Balai Kota," kata Taufik di Solo, Jawa Tengah, Kamis (24/11/2022), dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Pernikahan Kaesang dan Erina Digelar 3 Hari, Ini Rangkaian Perkawinan Adat Yogyakarta
Melansir Tribun Palu, ngunduh mantu adalah prosesi penyambutan kehadiran mempelai wanita sebagai anggota keluarga baru di keluarga mempelai pria.
Ngunduh mantu berasal dari kata bahasa jawa, yakni ngunduh yang berarti panen dan mantu artinya menantu.
Jadi arti ngunduh mantu adalah ketika orang tua mendapatkan seorang menantu saat menikahkan anak laki-lakinya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.