Kompas TV nasional peristiwa

Prabowo Hadiri Pertemuan Menhan se-ASEAN, Perdamaian Jadi Perbincangan Utama

Kompas.tv - 23 November 2022, 06:10 WIB
prabowo-hadiri-pertemuan-menhan-se-asean-perdamaian-jadi-perbincangan-utama
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dalam forum menteri pertahanan se-ASEAN atau Defence Ministers Meeting (ADMM) Retreat di Siem Reap, Kamboja, Selasa (22/11/2022). (Sumber: Istimewa)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Hariyanto Kurniawan

SIEM REAP, KOMPAS.TV - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menjadi pembicara di forum menteri pertahanan se-negara ASEAN atau Defence Ministers’ Meeting (ADMM) Retreat di Siem Reap, Kamboja, Selasa (22/11/2022).

Prabowo menyatakan terjaganya perdamaian bisa membuat dampak yang baik bagi ekonomi pada negara, bahkan kawasan.

"Kerja sama pertahanan antara berbagai pemimpin negara penting dan dapat berkontribusi baik pada perdamaian dan pertumbuhan ekonomi," terang Prabowo dalam keterangan yang diterima Kompas TV, Selasa.

Baca Juga: Prabowo Bertemu Menhan AS di Jakarta, Bahas Kerja Sama Pertahanan

Dalam acara bertajuk "Solidarity for Harmonised Security" itu Prabowo menekankan pentingnya kerja sama pertahanan antara negara di ASEAN.

Selain itu Menteri Pertahanan RI tersebut menyatakan kerja sama yang baik bisa menjadi jembatan komunikasi bagi antar negara di ASEAN dan negara besar yang berkompetisi saat ini.

"Kita dapat menjadi jembatan antara negara-negara besar. Mereka mungkin terlibat dalam kompetisi dan rivalitas, namun ASEAN harus menjaga hubungan terbaik dengan semua kekuatan besar," bebernya.

“Kita harus terus menjadi jembatan komunikasi dan saling memahami, kita harus berkontribusi pada pengalihan ketegangan dan konflik,” lanjutnya.


 

Ketua Umum Partai Gerindra tersebut juga menegaskan bahwa masa depan rakyat di kawasan Asia Tenggara bergantung pada pemimpin saat ini.

Baca Juga: Indonesia dan Turki Tanda Tangani Kontrak Kerja Sama, Prabowo: Demi Industri Pertahanan

Ia berharap seluruh negara ASEAN melakukan kerja sama yang erat khususnya dalam bidang pertahanan.

“Kita membutuhkan lebih banyak kegiatan, kita membutuhkan lebih banyak pertukaran prajurit dan pelajar, dan kita juga membutuhkan lebih banyak menunjukkan kerja sama yang nyata, pengerahan bersama pasukan penjaga perdamaian, pengerahan pasukan bersama untuk membantu penanggulangan bencana, merupakan simbol kerja sama yang erat akan menambah solidaritas kita," pungkas Prabowo.

 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x