SEMARANG, KOMPAS.TV - Pole dance kini menjadi salah satu jenis tarian sekaligus olah raga yang mulai digemari masyarakat, salah satunya adalah Agnes Indah Swandayani, warga Semarang. Dua tahun terakhir ia menekuni tarian ini karena dinilai banyak manfaatnya, terutama untuk kesehatan tubuh.
Agnes bersyukur stigma negatif tentang pole dance kini mulai menyusut, seiring tarian ini banyak ditampilkan di berbagai acara hiburan seperti pernikahan. Bagi pole dancer profesional, keahlian ini bisa menjadi ladang penghasil cuan.
Perlu latihan rutin dan keberanian untuk menjadi penari pole dance. Untuk keamanan dan kenyamanan, sebelum menari harus dipastikan tiang dalam kondisi baik dan tidak licin. Tidak itu saja pemanasan dengan melenturkan bagian tubuh perlu dilakukan sebelum aktiftas pole dance dimulai.
"Olahraga pole dance dengan aerial hoop sedang naik daun di Indonesia. Olahraga ini merupakan sport art yaitu olahraga yang dikombinasi dengan indahnya tarian. Tantangannya sendiri pole dance masih dianggap masyarakat sesuatu yang negatif karena memang asalnya sendiri dulu pole dance identik dengan striptis dan klub malam. Tetapi sekarang pole dance sudah banyak macamnya," ujar Agnes.
Selain menggunakan tiang, pole dance bisa menggunakan ring atau hoop yang juga membutuhkan keberanian.
Tak hanya perempuan, pole dance juga bisa dilakukan oleh laki- laki. Bahkan laki-laki yang mempunyai otot kuat akan lebih mudah menguasai teknik pole dance.
#poledance #tarian #olahraga
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.