Kompas TV nasional hukum

Terungkap Ada CCTV yang Rekam Pembunuhan Brigadir J, tapi Ferdy Sambo Berdalih Rusak

Kompas.tv - 4 November 2022, 14:10 WIB
terungkap-ada-cctv-yang-rekam-pembunuhan-brigadir-j-tapi-ferdy-sambo-berdalih-rusak
Rumah dinas mantan Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo dijaga personel Brimob, jelang konstruksi penembakan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (30/8/2022). (Sumber: Kompas.TV/Baitur Rohman)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Peristiwa pembunuhan terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J sebenarnya terekam oleh kamera pengawas CCTV di rumah dinas Ferdy Sambo.

Namun, oleh sang penghuni rumah tersebut, yang tidak lain adalah Ferdy Sambo, CCTV di rumah dinasnya yang merekam kejadian pembunuhan itu dibilang telah rusak.

Baca Juga: Pengakuan Eks Kasat Reskrim Tangani Kasus Brigadir J: TKP Dirusak hingga Barang Bukti Diambil

Demikian hal itu diungkapkan oleh mantan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel) AKBP Ridwan Rhekynellson Soplanit.

Dia mengatakan demikian saat menjadi saksi di persidangan kasus perintangan penyidikan atau obstruction of justice untuk terdakwa AKP Irfan Widyanto di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (3/11/2022).


 

Ridwan menceritakan pada saat memasuki rumah dinas Ferdy Sambo, dirinya langsung mengarah ke ruang tengah yang menjadi tempat pembunuhan Brigadir J.

Saat itulah, Ridwan melihat ada kamera CCTV di rumah dinas Ferdy Sambo. Menurutnya, setidaknya ada dua unit CCTV di dalam rumah dinas Ferdy Sambo yang mengarah ke ruang tengah.

Baca Juga: Ferdy Sambo Disebut Pukul Tembok dengan Keras dan Menangis Usai Brigadir J Tewas Ditembak




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x