Kompas TV entertainment selebriti

Raih Gelar 2 Doktor, Oki Setiana Dewi Langsung Ditawari jadi Dosen

Kompas.tv - 1 November 2022, 17:12 WIB
raih-gelar-2-doktor-oki-setiana-dewi-langsung-ditawari-jadi-dosen
Oki Setiana Dewi usai menjalani sidang promosinya untuk gelar doktor di Institut Perguruan Tinggi Ilmu Al-Quran Jakarta, Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Selasa (1/11/2022). (Sumber: Kompas.com/Baharudin Al Farisi)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aktris cum pendakwah Oki Setiana Dewi baru saja meraih gelar doktor keduanya dan mendapat tawaran untuk menjadi dosen.

Gelar doktor kedua Oki Setiana Dewi ini diraih usai menyelesaikan sidang terbuka di Institut Perguruan Tinggi Ilmu Al-Quran Jakarta, Selasa (1/11/2022).

Setelah sidang terbuka selesai, kakak YouTube Ria Ricis ini pun langsung ditawari untuk mengajar di kampus tersebut.

Baca Juga: Hakim Muda Berumur 33 Tahun Telah Bergelar Doktor di Pengadilan Agama Tasikmalaya

“Mungkin, rasa-rasanya saya akan mulai memikirkan itu, karena kalau kita mengajar kan bisa mendapatkan ilmu,” kata Oki Setiana Dewi di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa, seperti dikutip dari Kompas.com.

Perempuan 33 tahun itu mengaku bahwa dia juga pernah bercita-cita untuk menjadi dosen di sebuah universitas sejak lama. Kecintaannya terhadap dunia akademik membuatnya ingin membagikan ilmu kepada orang lain.

Namun, cita-cita itu belum terealisasi karena kesibukannya yang cukup padat sebagai seorang pendakwah.

“Saya pikir, karena saya orangnya suka belajar. Bukan urusan gelar atau apa, saya enggak terlalu memikirkan itu. Tapi saya suka belajar, saya suka dengan kampus, saya suka bertemu dengan guru-guru besar, ada banyak hal yang saya enggak tahu tapi jadi tahu,” cerita Oki Setiana Dewi.

Hal itulah yang membuat Oki memutuskan untuk berkuliah meski sudah berumah tangga dan memiliki kesibukan berdakwah.

Baca Juga: Perjuangan Hakim Muda Novritsar Hasintongan Pakpahan, Raih Gelar Doktor di Usia 30 Tahun!

Sebagai informasi, Oki Setiana Dewi sebelumnya mengenyam pendidikan S1 di Universitas Indonesia jurusan Sastra Belanda.

Kemudian, melanjutkan S2 di Universitas Negeri Jakarta program pascasarjana Pendidikan Anak Usia Dini.

Untuk S3, Oki juga sempat belajar di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, jurusan Pengkajian Islam konsentrasi Komunikasi dan Dakwah pada 2020 lalu dan mendapatkan gelar doktor yang pertama.




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x