SEOUL, KOMPAS.TV - Pemerintah Seoul melaporkan telah menerima ratusan laporan orang hilang buntut dari insiden Halloween maut di Itaewon, Seoul, Korea Selatan.
Pada Minggu (30/10/2022), Pemerintah Kota Seoul mengungkapkan telah menerima 355 laporan orang hilang terkait tragedi tersebut.
Dikutip dari The Korea Times, pemerintah kota setempat mengungkapkan telah menerima laporan orang hilang terkait insiden Halloween maut dan telah menyerahkannya ke polisi.
Pemerintah Kota Seoul juga menambahkan telah mengerahkan 60 staf-nya ke 50 rumah sakit.
Baca Juga: Insiden Halloween Maut di Itaewon, Pria Ini Lihat 3 Teman Nongkrongnya Tewas di Depan Matanya
Para staf tersebut dikerahkan untuk mendukung keluarga korban, yang kebanyakan dari mereka masih remaja dan berusia 20 tahunan.
Seperti diberitakan KOMPAS.TV, insiden di Itaewon itu terjadi setelah ratusan orang berkumpul di gang-gang kecil di distrik tersebut.
Diperkirakan hingga 300.000 orang berkumpul di area tersebut untuk merayakan Halloween.
Pihak otoritas pun mengungkapkan 151 orang tewas dan 82 orang terluka karena insiden tersebut.
Kebanyakan dari mereka tewas karena terinjak dan juga kehabisan napas karena penuh orang di tempat tersebut.
Baca Juga: Viral Pesta Halloween di Itaewon Tetap Lanjut Meski Korban Berjatuhan, Ambulance Bahkan Dihadang
Pada 151 orang yang tewas, 19 orang di antaranya merupakan warga negara asing.
Jumlah tersebut diperkirakan bakal bertambah karena 19 orang yang tengah dirawat kondisinya masih kritis.
Sejumlah rumah sakit dan gym pun digunakan untuk menempatkan korban tewas sementara waktu.
Insiden Halloween maut ini pun menjadi salah satu tragedi paling berdarah dalam sedekade ini.
Sumber : Korea Times
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.