Ubur-ubur yang ditemukan di pesisir Pantai Ancol, Jakarta Utara dipastikan jenis berbahaya.
Bila tersentuh oleh manusia ubur-ubur ini dapat mengakibatkan iritasi kulit seperti terbakar.
Hal ini ditegaskan oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia atau LIPI yang melakukan penelitian terhadap ubur ubur yang ditemukan di Pantai Ancol. Dari hasil penelitian, ubur-ubur yang ditemukan merupakan jenis yang berbahaya bagi manusia apabila terkena sengatannya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.