Kompas TV nasional politik

Airlangga Hartarto: Ibarat Start Up, Usia 58 Tahun Golkar Bukan Level Unicorn, tapi Sudah Hectocorn

Kompas.tv - 22 Oktober 2022, 01:05 WIB
airlangga-hartarto-ibarat-start-up-usia-58-tahun-golkar-bukan-level-unicorn-tapi-sudah-hectocorn
Para pimpinan partai dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yaitu Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PAN Zulkifli Hasan, dan Wakil Ketua Umum PPP Amir Uskara saat konsolidasi KIB, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (20/10/2022) (Sumber: KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Memasuki usia ke-58 tahun, Partai Golkar mengibaratkan keberadaannya sebagai start up yang kelasnya bukan sebatas unicorn atau decacorn. 

Menurut Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, jika dianalogikan sebagai start up, partainya sudah berada di level hectocorn.

"Kalau Golkar disetarakan dengan start up, usia 58 ini bukan unicorn, bukan decacorn, tapi sudah mencapai hectocorn," ujarnya saat menyampaikan pidato puncak peringatan HUT ke-58 Partai Golkar di JIExpo Kemayoran, Jumat (21/10/2022).

Adapun unicorn, decacorn, dan hectocorn merupakan istilah-istilah klasifikasi start up berdasarkan nilai valuasi perusahaan, mulai dari tingkat rendah, sedang, hingga tinggi.

“Untuk jadi anggota DPR minimal 20.000 suara, kalau sekarang 25.000 orang yang hadir, maka ini infanteri untuk 50 juta suara,” imbuhnya. 

Tidak hanya itu, Partai Golkar juga partai politik (parpol) pertama di Indonesia yang memiliki kepengurusan di 37 provinsi hasil pemekaran tiga provinsi di Papua.

Baca Juga: HUT ke-58 Partai Golkar, Airlangga Hartarto Janji Lanjutkan Program Pembangunan Jokowi

“Ini menunjukkan Golkar jadi partai yang siap menang (dalam pemilu 2024),” ucapnya.

Menurut Airlangga, Partai Golkar lahir untuk semua, untuk kesejahteraan rakyat. Partai Golkar adalah partai yang inklusif, membangun untuk semua, dan sudah dibuktikan dalam torehan sejarah panjang.

Partai Golkar sudah bertranformasi, diisi generasi muda, melakukan digitalisasi saat pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Partai golkar mendaftarkan anggota terbanyak, elektronik KTA, serta Golkar melakukan pendidikan politik anak muda supaya melek politik di Golkar Institute, dan pendidikan politik di Indonesia bisa diakses oleh masyarakat,” kata Airlangga.

Baca Juga: Hadiri HUT ke-58 Partai Golkar, Jokowi Minta Jangan Sembrono Tentukan Capres dan Cawapres 2024


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x