JAKARTA, KOMPAS.TV - Dengan dibimbing oleh Panitera Muda Perdata Agama Mahkamah Agung, para Mahasiswa dan Mahasiswi Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri Metro, Lampung melaksanakan kegiatan PKL di Gedung Mahkamah Agung.
Dengan adanya kegiatan ini, berharap dapat memberikan bekal tentang hukum dan peradilan kepada seluruh mahasiswa.
Tidak hanya itu, dengan PKL di Mahkamah Agung, mahasiswa juga mendapatkan ilmu yang tidak didapatkan di bangku kuliah mereka.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini Mahkamah Agung kedepannya dapat menjadi lebih baik lagi dan dapat memuaskan hati masyarakat dengan dapat menyelesaikan permasalahan yang ada.
Koordinator Mahasiswa lain Metro Lampung, dengan adanya kegiatan PKL ini mahasiswa mendapatkan ilmu secara langsung tentang tugas dan fungsi kewenangan Mahkamah Agung.
Dirinya berharap kedepannya mahasiswa mendapatkan semangat untuk mencapai cita-cita yang berskala nasional.
Baca Juga: Saya Pukul Suami karena Suami Ketahuan Selingkuh, Bagaimana Pandangan Hukumnya?
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.