JAKARTA, KOMPAS.TV - Tersangka dugaan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), Rizky Billar, akhirnya diizinkan pulang setelah penangguhan penahanannya dikabulkan oleh Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (14/10/2022) malam.
Dilansir dari Kompas.com, suami Lesti Kejora tersebut keluar menggunakan kemeja putih dengan didampingi kuasa hukumnya, Hotma Sitompoel.
Seusai diperbolehkan pulang, dalam pernyataannya, Rizky Billar mengaku khilaf dan menegaskan bahwa dia sangat mencintai istrinya.
“Yang pertama kali ingin saya sampaikan bahwa saya sangat mecintai istri saya, saya selalu ingin jadi imam untuk keluarga saya. Namun sebagai manusia tidak pernah luput dari kekhilafan dan kesalahan,” tutur Rizky Billar.
"Dan dari itu, apapun kesalahan dan kekhilafan yang saya lakukan terhadap Lesti, saya ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada istri saya. Serta saya sudah meminta maaf kepada istri saya dan keluarga besar, dan juga masyarakat,” ucapnya.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, pihak penyidik Polres Metro Jakarta Selatan telah mengabulkan permohonan penangguhan penahanan Rizky Billar dari pihak kuasa hukumnya dan keluarga.
Rizky Billar dan Lesti Kejora juga menjalani restorative justice atau pendekatan keadilan restoratif.
Baca Juga: Ini Isi Perjanjian Lesti Kejora dan Rizky Billar, Bakal Lapor Polisi Lagi jika Dilanggar
Meski telah diizinkan pulang, Rizky Billar harus wajib lapor pada Senin mendatang.
"Kami harus melakukan pemenuhan persyaratan materil dan formil agar restorative justice bisa tuntas,” tutur Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam Indradi.
“Wajib lapornya itu Senin, akan dikomunikasikan antara penyidik dan yang bersangkutan,” imbuh Ade Ary.
Rizky Billar ditetapkan sebagai tersangka dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap istrinya, Lesti Kejora, Rabu (12/10/2022).
Namun, Lesti memilih mencabut laporannya dengan alasan ia melakukan hal tersebut demi anak.
"Alasannya anak saya. Karena mau bagaimanapun, suami saya bapak dari anak saya," tutur Lesti.
"Dan beliau juga alhamdulillah sudah mengakui perbuatannya dan meminta maaf kepada saya dan keluarga. Khususnya kepada orang tua saya, bapak saya," sambungnya.
Baca Juga: Resmi, Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT dan Berdamai dengan Rizky Billar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.