JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah rumah yang dihuni warga negara asing (WNA) asal Jerman di Jalan Pangeran Antasari, Cilandak, Jakarta Selatan diduga tertembak oleh sebutir peluru nyasar.
Meski tidak ada korban, namun proyektil yang menyerupai logam peluru melubangi kaca jendela rumah.
Penemuan ini kemudian dilaporkan ke petugas keamanan perumahan yang kemudian diteruskan ke Polsek Cilandak.
Polsek Cilandak yang menangani kasus ini telah memeriksa lokasi termasuk mengambil sampel pada lubang kaca jendela yang terkena peluru.
Dari lokasi kejadian, petugas menyita sebutir logam yang menyerupai peluru untuk diuji ke Laboratorium Forensik Polri.
“penemuan logam yang diduga proyektil butiran peluru perlu dikonfirmasi lagi ke puslabfor.” Kata Kapolsek Cilandak, Kompol Multazam, Rabu (12/10).
Baca Juga: Modus Baru Begal di Palembang, Pura-Pura Bertamu Kemudian Gasak Harta Penghuni Rumah!
Meski begitu, tidak ada korban jiwa atas kejadian ini.
“perlu diketahui tidak ada korban luka atau korban jiwa terkait peristiwa penemuan logam tersebut,” ujarnya.
Polsek Cilandak pun telah memeriksa sebanyak 4 orang saksi terkait kejadian ini.
Video Editor: Lintang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.