JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali memberikan penjelasannya terkait kapan kompetisi sepak bola Liga 1 kembali bergulir.
Seperti yang diketahui, kompetisi Liga 1 saat ini sedang dihentikan buntut dari Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan setidaknya 131 orang.
Demi mencegah tragedi tersebut kembali terjadi lagi, pemerintah pun menginstruksikan untuk menghentikan kompetisi sampai pembenahan menyeluruh dilakukan.
Namun, dengan dihentikannya kompetisi, tentu akan berdampak kurang menguntungkan bagi pihak klub.
Karena meski sedang tidak ada pertandingan, klub-klub masih harus mengeluarkan biaya untuk membayar gaji kepada pemain dan pelatih yang sudah menandatangani kontrak.
Terkait hal ini, Menpora mengatakan pihaknya sedang berusaha agar kompetisi sepak bola di Indonesia kembali bergulir dengan segera merampungkan berbagai aturan baru.
Aturan atau rumusan baru itu termasuk dengan hasil dari langkah kolaborasi yang dilakukan pemerintah dengan FIFA dan AFC.
"Sembari berjalan, saya berkomunikasi untuk bagaimana klub-klub mendapatkan kepastian kapan liga ini akan kembali bergulir," kata Menpora usai mengikuti sidang paripurna kabinet, Selasa (11/10/2022).
Baca Juga: Koordinator Aremania Laporkan Ade Armando ke Polisi, Pengacara: Menyangkut ITE
"Kan juga mereka menunggu itu. Sebab kan klub juga mengeluarkan biaya setiap harinya, menggaji pemain, pelatih, dan sebagainya. Tentu harus kita berikan kepastian."
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.