Kompas TV nasional peristiwa

Megawati Kuliahi Perwira TNI AL soal Pancasila dan Menari 'Bersuka Ria'

Kompas.tv - 4 Oktober 2022, 19:20 WIB
megawati-kuliahi-perwira-tni-al-soal-pancasila-dan-menari-bersuka-ria
Presiden Kelima Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri (Sumber: istimewa)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri menyampaikan kuliah umum tentang Pancasila kepada para perwira TNI Angkatan Laut di Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (4/10/2022).

Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila tersebut mengatakan Pancasila adalah pandangan hidup yang harus dimiliki para siswa Seskoal. Terlebih siswa tersebut akan langsung bertugas di jabatan operasional TNI Angkatan Laut.

Selain memberikan ceramah tentang Pancasila, Megawati juga membicarakan dampak yang dirasakan Indonesia terkait situasi dan kondisi dunia saat ini. 

Baca Juga: Nasdem: Anies Capres Surprise, 2014 Megawati Telepon Surya Paloh untuk Dukung Jokowi, Tanpa Mahar

"Ini menjadi prioritas di masa sekarang dan strategis untuk diketahui. Beberapa kali saya dipanggil oleh Bapak presiden untuk berbicara mengenai situasi internasional dan dalam negeri," ujar Megawati dikutip dari Antara, Selasa.

Komandan Seskoal Laksda TNI Yoos Suryono Hadi menyebut pihaknya memanggil Megawati karena Presiden RI ke-5 itu merupakan tokoh senior yang memahami perjalanan bangsa.

"Beliau (Megawati) bukan hanya putri penggagas Pancasila dan Presiden kelima RI, namun Ibu Megawati adalah juga tokoh senior yang sangat paham hidup dan perjalanan bangsa ini. Terlebih lagi beliau adalah ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila," kata Yoos Suryono.

Baca Juga: Megawati Minta Kader PDIP Tak Dansa-dansa Politik Jelang Pemilu 2024

Kuliah Umum bertema Pancasila dan Pembinaan Ideologi Bagi Seluruh Rakyat Indonesia itu dibuka dengan iringan dan gerak lagu "Bersuka Ria" karya Presiden RI ke-1 Soekarno.

Megawati tampak menari bersama para perwira ketika irama lagu tersebut diputar. Sekonyong-konyong Ketua Dewan Pengarah BRIN itu menggerakkan tubuh dan tangannya untuk bergerak seakan-akan menarikan tarian Jawa.




Sumber : Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x