JAKARTA, KOMPAS.TV - Entah bagaimana perasaan Sofia saat mengetahui putri kesayangannya yang pamit untuk nonton pertandingan sepak bola, pulang dalam keadaan sudah tidak bernyawa.
Perempuan asal Kecamatan Sumbersari, Jember, Jawa Timur itu hanya duduk terpaku. Sesekali ia mengelap air mata sambil terisak.
Sofia harus merelakan putri kesayangannya, Faiqotul Himah (22 tahun), menjadi korban tragedi Kanjuruhan yang terjadi usai laga Arema vs Persebaya Surabaya pada Sabtu (1/10/2022) malam.
Faiq, panggilan Faiqotul, adalah satu dari dua korban yang berasal dari Jember, Jawa Timur.
Korban lainnya adalah Noval Putra Aulia (18), warga Lingkungan Lamparan, Kelurahan Wirolegi, Kecamatan Sumbersari.
Jenazah keduanya diangkut dengan ambulans secara terpisah dan tiba di rumah duka, Minggu (2/10/2022).
Berdasarkan cerita sang kakak kandung Faiq, Nur Laila, jenazah adiknya tiba sekitar pukul 07.00 WIB.
Ketika jenazah tiba di rumah duka, isak tangis keluarga, teman, dan tetangga tak tertahankan.
Nur Laila menuturkan, sang adik memang Aremanita, sebutan bagi penggemar perempuan Arema.
Bahkan sebelum pertandingan, adiknya sudah izin dan pamit kepada keluarga untuk menonton laga derbi Arema vs Persebaya.
Sumber : Kompas TV/Tribun Jatim
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.