Kompas TV nasional hukum

Kriminolog UI Nilai Penahanan Putri Candrawathi untuk Mudahkan Penyidik saat Tahap II di Kejaksaan

Kompas.tv - 30 September 2022, 18:41 WIB
kriminolog-ui-nilai-penahanan-putri-candrawathi-untuk-mudahkan-penyidik-saat-tahap-ii-di-kejaksaan
Kriminolog Universitas Indonesia Adrianus Meliala saat dihubungi di program Kompas Petang di Kompas TV, Jumat (30/9/2022). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi resmi ditahan di rutan Bareskrim Polri, Jumat (30/9/2022).

Kriminolog Universitas Indonesia (UI) Adrianus Meliala menilai penahanan ini untuk kepentingan tahap II atau penyerahan barang bukti dan para tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir J ke Kejaksaan Agung (Kejagung). 

Menurutnya langkah tersebut sudah tepat lantaran penyidik tidak perlu repot lagi memanggil Putri Candrawathi saat proses pelimpahan tersangka dan barang bukti kepada jaksa penuntut umum.

Baca Juga: Putri Candrawathi Ditahan, Kuasa Hukum: Klien Kami Ikhlas Menerima

"Daripada tersangkanya dicari-cari lagi, supaya efisien ya ditahan selama satu, dua hari di Bareskrim Polri dan kemudian dipindahkan ke tahanan kejaksaan," ujar Adrianus pada program Kompas Petang di Kompas TV, Jumat (30/9/2022).

Adrianus menilai langkah Polri menahan tersangka Putri Candrawathi saat berkas perkara dinyatakan lengkap merupakan keputusan yang tepat.

Menurutnya jika istri Ferdy Sambo itu ditahan jauh-jauh hari maka penyidik akan tergesa-gesa menyelesaikan berkas perkara lantaran terdesak dengan waktu penahanan.

Di sisi lain lebih lama Putri Candrawathi ditahan juga akan mengurangi masa tahan dari putusan majelis hakim. 

Baca Juga: Kapolri: Putri Candrawathi Ditahan di Rutan Mabes Polri

"Penahanan ini menepis anggapan Polri memberi perlakukan berbeda kepada tersangka PC ini dibanding yang lain," ujarnya. 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x