JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan adanya gempa berkekuatan M 5,5 mengguncang Melonguane, Sulawesi Utara, Minggu (25/9/2022),
Gempa tersebut terjadi sekitar pukul 18.16 WIB dan tak berpotensi tsunami. BMKG menjelaskan pusat gempa berada di laut 70 km barat laut Melonguane sedalam 113 kilometer.
Gempa ini berlokasi di 4,33 LU-126.14 BT. BMKG memberikan arahan untuk berhati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin akan terjadi.
Selain itu, BMKG mengimbau warga waspada dan memastikan bangunan tidak terdampak gempa.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.