Kompas TV video top 3 news

[TOP 3 NEWS] Demo Hari Tani, Sopir Truk Laporkan Wakil Ketua DPRD Depok, Kecelakaan Tol Bawen

Kompas.tv - 24 September 2022, 21:00 WIB

Berita pertama, kelompok buruh dan petani gelar demo di kawasan Monas dan Patung Kuda, Jakarta, Sabtu (25/9).

Hal-hal yang menjadi aspirasi antara lain reforma agraria hingga menolak kriminalisasi petani.

Pihak Istana pun menerima peserta aksi, dan berjanji sampaikan aspirasi pada lembaga terkait.

Kedua, sopir truk yang beberapa waktu lalu viral dimarahi dan diinjak oleh Wakil Ketua DPRD Depok melaporkan dugaan penganiyaan tersebut.

Sebelumnya sebuah video viral memperlihatkan Tajudin Tabri memarahi, menghukum, hingga menginjak badan sopir truk tersebut.

Berita ketiga, sebuah kecelakaan terjadi Tol Bawen, Ungaran, Jawa Tegah.

Laka melibatkan sebuah mobil elf travel dan truk fuso.

Lima orang meninggal akibat peristiwa tersebut, sementara tujuh orang terluka.

Video Editor: Lintang Amiluhur

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x