Kompas TV olahraga sepak bola

Kronologi Anggota The Jakmania Dikeroyok hingga Paru-parunya Bocor

Kompas.tv - 24 September 2022, 16:31 WIB
kronologi-anggota-the-jakmania-dikeroyok-hingga-paru-parunya-bocor
Suporter Persija Jakarta memberikan dukungan pada laga pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (10/7/2019). (Sumber: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG))
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang anggota The Jakmania mengalami aksi kekerasan usai menyaksikan pertandingan melawan Madura United pada pekan ke-10 Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu, 17 September 2022.

Anggota The Jakmania berinisial IR itu dilaporkan diserang oleh beberapa orang tidak dikenal di Balaraja, Kabupaten Tangerang, Banten, pada Minggu, 18 September 2022 pukul 01.30 WIB.

Pria berusia 21 tahun itu bersama empat temannya menaiki sepeda motor ke arah Balaraja untuk pulang ke rumah.

Pada saat melintasi Desa Talagasari, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, IR dan teman-temannya, dicegat oleh sepuluh orang.

Baca Juga: Bek Muda Persija Girang Dipanggil Timnas Indonesia Senior

Mereka meneriaki IR dan teman-temannya dengan menanyakan apa kalian suporter Persija Jakarta atau tidak.

Tiga orang rekan IR berhasil melintasi sekumpulan orang tersebut.

Tetapi IR yang mengendarai motor sendiri, langsung dikeroyok dan dibacok menggunakan senjata tajam di bagian punggung dan pinggang.

Serangan benda tajam itu pun membuat paru-paru IR mengalami kebocoran.

Kebocoran itu mengakibatkan IR harus menjalani operasi untuk pemasangan tabung permanen pada paru-parunya. Kini IR masih dirawat di salah satu rumah sakit.

Atas kejadian itu The Jakmania Balaraja Sub Korwil Curug telah melaporkan tindak pidana tersebut ke Polsek Balaraja untuk ditindaklanjuti.

Laporan The Jakmania Balaraja Sub Korwil Curug itu ditandatangani oleh Agus Febriyadi.

Bidang Hukum The Jakmania juga siap membantu pihak kepolisian untuk bekerja semaksimal mungkin untuk menemukan para pelaku penyerangan.

Diharapkan juga kejadian ini tidak terulang lagi demi sepak bola Indonesia.

"The Jakmania berharap kejadian ini segera diusut tuntas sehingga tidak ada lagi kekerasan terhadap suporter terutama di wilayah Tangerang yang beberapa tahun terakhir cenderung tidak ada insiden yang melibatkan The Jakmania," ucap Ketua Umum The Jakmania Diky Soemarno, dilansir BolaSport, Sabtu (24/9/2022).

Baca Juga: Ketua Umum The Jakmania: Persija Jakarta Bukan Tidak Punya Uang untuk Sewa JIS, tapi...




Sumber : BolaSport




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x