CALIFORNIA, KOMPAS.TV - Perusahaan mikroprosesor Nvidia resmi meluncurkan kartu grafis (GPU) terbarunya RTX 4000 series. Dalam seri ini muncul dua model; RTX 4090 dan RTX 4080.
Nvidia menggunakan desain arsitektur terbaru bernama "Ada Lovelace". GPU seri terbaru ini dinilai mampu menunjang performa komputasi grafis yang lebih tinggi dibanding seri RTX 3000.
RTX 4000 series ini juga dikatakan hadir dengan Nvidia ShadowPlay baru dan diklaim sanggup menjalankan gim dengan resolusi 8K pada 60fps serta HDR sekaligus.
Untuk dukungan pengkodean, Nvidia juga menggunakan Encoder (NVENC) terbaru yang bisa meningkatkan efisiensi kala melakukan live streaming.
Baca Juga: Ini Cara Mengecek IMEI iPhone Terdaftar atau Tidak, Awas Risiko Kehilangan Sinyal!
Melansir laman resmi Nvidia, GPU RTX 4090 mulai dapat dipesan pada 12 Oktober 2022 mendatang. Namun, ketersediaan tersebut baru untuk Amerika Serikat, Inggris, serta Eropa.
Sedangkan varian RTX 4080 baru tersedia pada bulan November mendatang.
Rincian harga Nvidia RTX 4090 dan harga RTX 4080
Mengutip laporan The Verge, Nvidia juga masih menjual GPU RTX 3000 series untuk beberapa waktu ke depan.
Untuk model RTX 4090 atau varian tertinggi, Nvidia mengklaim GPU ini lebih cepat 2-4 kali dibanding RTX 3090 Ti. RTX 4090 dibekali dengan memori GDDR6X 24 GB dan masih memiliki konsumsi daya seperti generasi tertinggi sebelumnya (3090 Ti).
Meski demikian, Nvidia merekomendasikan power supply (PSU) minimal 850 watt serta penggunaan prosesor Ryzen 5900x untuk performa terbaik.
Sementara itu, RTX 4080 memiliki dua opsi memori; GDDR6X 12 GB dan GDDR6X 16 GB.
Baca Juga: 7 Fitur Baru WhatsApp, Bisa Urutkan Pesan yang Belum Terbaca
Selain dukungan memori yang berbeda, spesifikasi teknis kedua varian RTX 4080 juga berbeda.
Nvidia RTX 4080 GDDR6X 12 GB dilengkapi dengan 7.680 CUDA Cores, clockspeed 2,31 GHz hingga 2,61 GHz, 639 Tensor-TFLOPs, 92 RT-TFLOPs, dan 40 Shader-TFLOPs. Kartu grafis ini berjalan dengan power supply minimal 700 watt.
Adapun RTX 4080 GDDR6X 16 GB dibekali 9.728 CUDA Cores, clockspeed 2.21 GHz hingga 2.51 GHz, 780 Tensor-TFLOPs, 113 RT-TFLOPs, dan 49 Shader-TFLOPs.
Untuk spesifikasi teknis lebih lengkapnya, kunjungi tautan berikut (RTX 4090) (RTX 4080)
Sumber : Nvidia.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.