Kompas TV olahraga kompas sport

Aguero: Haaland Bisa "Buang Sial" Man City di Liga Champions, Dia Membuat Saya Senang

Kompas.tv - 6 September 2022, 13:49 WIB
aguero-haaland-bisa-buang-sial-man-city-di-liga-champions-dia-membuat-saya-senang
Pep Guardiola meminta publik jangan membandingkan sosok Erling Haaland dengan legenda Manchester City, Sergio Aguero. (Sumber: Twitter @ManCity)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Iman Firdaus

MANCHESTER, KOMPAS.TV - Sergio Aguero optimistis bahwa Erling Haaland dapat membuang kesialan Manchester City di ajang Liga Champions. 

Striker anyar Man City, Erling Haaland langsung tampil ganas sejak didatangkan dari Borussia Dortmund pada awal musim ini. 

Penyerang nomor 9 itu tidak butuh waktu lama untuk beradaptasi dengan Liga Inggris. Statistik membuktikan. Haaland sudah membukukan 10 gol hanya dari total 6 pertandingan Liga Inggris 2022-23. 

Haaland seolah menjadi sebuah kepingan puzzle hilang yang akhirnya ditemukan Man City. 

Musim lalu, The Citizens tidak memiliki sosok striker nomor sembilan, semenjak kehilangan Sergio Aguero. 

Baca Juga: Guardiola: Haaland Masih Punya 'Banyak Margin untuk Ditingkatkan' di Manchester City

Melihat performa Haaland pada awal musim ini membuat Aguero sangat senang. 

Bahkan, striker asal Argentina yang terpaksa pensiun sebab memiliki masalah di jantungnya itu menanggap Haaland bisa membuang kesialan Man City di ajang Liga Champions.

"Haalan sudah konsisten di setiap tim yang pernah dia perkuat," ungkap Aguero, dikutip dari Manchester Evening News, Senin (5/9/2022). 

"Dia memiliki rataan gol per laga yang sangat penting dan dia sekarang ia membuktikannya di Man City." 

Baca Juga: Pep Guardiola: Erling Haaland Bisa Melegenda, Seperti Sergio Aguero

"Dia membuat saya sangat senang bahwa dia memberikan apa yang dibutuhkan tim, yang mana itu adalah gol-gol." 

"Dan jika hal itu terus terjadi, City akan memiliki kans untuk maju lebih jauh. Haaland bisa membantu Man City untuk mengakhiri kesialan mereka di Liga Champions," tandas Aguero.

Selama dua musim terakhir, Man City memang selalu menjadi favorit juara Liga Champions. 

Dua musim silam, mereka sukses melaju ke final. Tetapi, harus puas menerima medali perak usai kalah dari sesama wakil Inggris, Chelsea. 

Sedangkan musim lalu, Man City mentok di babak semifinal. Mereka disingkirkan oleh Real Madrid melalui dua gol dramatis Rodrygo pada menit-menit akhir laga. 

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini: Ada Dinamo Zagreb vs Chelsea sampai PSG vs Juventus

Perjuangan Man City di Champions League 2022-23 akan dimulai dengan melawat ke markas Sevilla. Kedua tim tergabung di Grup G bersama dua rival lain, Borussia Dortmund dan Copenhagen. 

Adapun, bentrok Sevilla vs Man City dijadwalkan bergulir di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan pada Rabu (7/9/2022) pukul 02.00 dini hari WIB. 




Sumber : Manchester Evening News




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x