JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah truk kontainer menabrak tiang telekomunikasi hingga roboh di Bekasi, Jawa Barat, Rabu (31/8/2022).
Menurut keterangan saksi di lokasi, Asmawi, kecelakaan tersebut mengakibatkan sejumlah korban jiwa termasuk murid sekolah dasar (SD).
Untuk diketahui, truk kontainer ini menabrak tiang di depan SD N Kota Baru 2 dan 3. Kecelakaan terjadi saat banyak siswa berkumpul di halte di depan sekolah.
"Saya evakuasi sendiri korban, ibu-ibu satu meninggal di tempat, anak SD 1 meninggal di tempat dan bapak-bapak yang sekarat," kata Asmawi dalam Breaking News Kompas TV, Rabu.
Dia menuturkan kejadian ini bermula dari truk dari arah Bekasi yang sudah oleng dengan kecepatan yang lumayang tinggi. "Kalau informasi yang saya dapat truk dari arah Bekasi menuju Cakung sudah oleng, dan semakin lama semakin kencang jalannya," ujarnya.
Baca Juga: Truk Kontainer Tabrak Tiang hingga Roboh di Bekasi, 9 Orang Tewas
10 Orang Tewas
Menurut Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman total korban kecelakaan tersebut mendapai 30 orang, 10 di antaranya meninggal dunia.
"Total korban 30, 10 meninggal dunia," ujarnya di lokasi kecelakaan.
Dia mengatakan dari 10 korba tewas, 7 di antaranya adalah murid SD.
Sebagai informasi, seluruh korban, baik yang meninggal maupun mengalami luka-luka telah dievakuasi ke dua rumah sakit, yakni Rumah Sakit Ananda dan RSUD Kota Bekasi.
Hingga berita ini diturunkan, kondisi lokasi kejadian masih terlihat ramai. Truk kontainer berplar nomor B N 8051 EA masih dalam evakuasi pihak kepolisian.
Baca Juga: Detik-detik Sebelum Brigadir J Ditembak, Dihampiri Bripka Ricky Saat di Halaman Rumah Ferdy Sambo
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.