JAKARTA, KOMPAS.TV - Shin Tae-yong memberikan pesannya kepada sejumlah pemain Timnas Indonesia yang berkiprah di luar negeri agar tidak cepat merasa puas.
Seperti yang diketahui, para penggawa Garuda seperti Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Pratama Arhan hingga Elkan Baggott saat ini merumput untuk sejumlah tim di Asia dan Eropa.
Asnawi yang saat ini di Korea Selatan bersama Ansan Greeners menjadi pilihan utama untuk mengisi pos bek kanan di klub yang bermain di K-League 2.
Sementara itu Egy dan Witan sama-sama meniti karier di Slovakia dan sudah berkontribusi untuk klubnya masing-masing.
Egy telah menyumbangkan assist bagi FC ViOn Zlate Moravce sedangkan Witan juga sudah mencetak gol perdana bagi AS Trencin.
Bek Timnas Indonesia Baggott juga tampil secara reguler bersama klub kasta keempat di Inggris, Gillingham FC.
Mungkin hanya Arhan yang belum terlalu berkontribusi di Tokyo Verdy karena jarang mendapatkan kesempatan.
Terkait hal tersebut, Shin Tae-yong memberikan pesannya kepada para anak didiknya itu.
Baca Juga: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Thailand di Piala AFF 2022, Ini Kata Shin Tae-yong
Pelatih asal Korea Selatan itu memberi wejangan agar para pemain Timnas Indonesia yang bermain di luar negeri tidak puas dengan apa yang sudah mereka capai.
"Mereka harus bisa lebih baik. Jangan cepat puas," kata Shin Tae-yong dikutip dari Antara.
Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, penampilan dari pemain-pemain Indonesia di luar negeri akan menjadi tanda positif kebangkitan sepak bola Indonesia.
Kemungkinan besar, para pemain tersebut akan dipanggil Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia di FIFA Match Day pada 24 dan 27 September 2022.
Namun keikutsertaan mereka di ajang PIala AFF 2022 belum bisa dipastikan. Seperti yang diketahui, turnamen sepak bola terbesar antar negara ASEAN itu bukanlah kompetisi di bawah naungan FIFA.
Akan tetapi, PSSI akan berusaha agar para pemain tersebut tetap bisa tampil di Piala AFF 2022 dengan menjalin komunikasi yang bagus dengan pihak klub.
"Memang sulit karena Piala AFF bukan agenda FIFA. Namun, kami akan mengomunikasikannya dengan klub," ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.
Timnas Indonesia tergabung Grup A di Piala AFF 2022 bersama Thailand, Filipina, Kamboja dan satu tim pemenang dari babak kualifikasi yang mempertemukan Brunei Darussalam vs Timor Leste.
Baca Juga: Drawing Piala AFF 2022: Timnas Indonesia Segrup dengan Thailand dan Filipina
Baca Juga: Pelatih Thailand Soal Persaingan Piala AFF 2022: Indonesia Istimewa tapi Vietnam Tetap Pesaing Utama
Sumber : Antara
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.