Kompas TV olahraga kompas sport

Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2022: Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Ganda Putra

Kompas.tv - 26 Agustus 2022, 14:14 WIB
hasil-kejuaraan-dunia-bwf-2022-indonesia-pastikan-satu-tempat-di-final-ganda-putra
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (kiri) dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (kanan) di Kejuaraan Dunia BWF 2022. (Sumber: PBSI)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Edy A. Putra

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Indonesia memastikan satu tempat di final Kejuaraan Dunia BWF 2022. Kepastian tersebut didapatkan setelah dua ganda putra Indonesia akan bertemu di babak semifinal yang berlangsung besok, Sabtu (27/8/2022).

Dua ganda putra Indonesia yang tersisa di babak perempat final, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, sama-sama lolos ke semifinal.

Ahsan/Hendra berhasil melaju ke babak semifinal usai mengalahkan wakil India, M.R Arjun/Dhruv Kapila, Jumat (26/2/2022).

Tampil di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang, The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, menang dua gim langsung dengan skor 21-8, 21-14 dalam tempo 29 menit.

Di babak semifinal besok, The Daddies akan bertemu Fajar/Rian yang melenggang ke semifinal usai mengalahkan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, dengan skor 21-11, 21-16. 

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022: Jumpa Chou Tien Chen, Jonatan Christie Merasa Punya Keunggulan


Fajar sendiri mengaku sangat berhasrat untuk naik di podium tertinggi di Kejuaraan Dunia BWF 2022. 

“Pertama mengucap alhamdulillah bisa menyelesaikan pertandingan dengan lancar dan diberikan kemenangan,” ujar Fajar, Jumat, dikutip dari Kompas.com.

Menurut Fajar/Rian, kemenangan atas Lane/Vendy tak lepas dari keuntungan yang mereka dapat dari kondisi lapangan permainan.

“Hari ini kami diuntungkan dengan kondisi lapangan yang menang dan kalah anginnya cukup terasa. Berbeda dengan laga-laga sebelumnya,” tambah Fajar.

Sementara itu, tunggal putra Indonesia, Jonantan Christie, gagak lolos ke semifinal setelah dikalahkan wakil China Taipei, Chou Tien Chen, dengan skor 21-14, 11-21, 20-22. 

Lalu tunggal putra Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting, masih belum bertanding. Ginting akan berebut tiket semifinal dengan Viktor Axelsen dari Denmark.

Baca Juga: Lawan Axelsen di 8 Besar Kejuaraan Dunia BWF 2022, Ginting: Laga akan Ketat!




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x