JAKARTA, KOMPAS.TV - Wayne Rooney mengatakan bahwa jika jadi Erik ten Hag, dia tidak akan memainkan Cristiano Ronaldo dan Marcus Rashford di laga Man United vs Liverpool.
Manchester United akan menjamu The Reds di Old Trafford pada Senin (22/8/2022) atau Selasa dini hari WIB.
Pertandingan tersebut merupakan laga big match yang sangat penting bagi kedua tim. Apalagi Manchester United dan Liverpool sama-sama belum meraih kemenangan di dua laga awal Premier League.
Setan Merah saat ini masih belum mengumpulkan poin usai takluk dari Brighton (1-2) dan dipermalukan Brentford (0-4).
Sementara tim asuhan Jurgen Klopp baru mengoleksi 2 poin berkat hasil sama kuat melawan Fulham (2-2) dan Crystal Palace (1-1).
Dengan fakta tersebut, maka duel Man United vs Liverpool wajib dimenangi oleh kedua tim untuk mengangkat tekanan di awal musim.
Jelang laga tersebut, Rooney memberikan opininya dalam sebuah kolom yang dia tulis untuk The Times.
Baca Juga: Wayne Rooney dan Patrick Vieira Masuk Hall of Fame Liga Premier Inggris
Dalam tulisannya, legenda Manchester United itu mengatakan bahwa dia tidak akan memainkan Ronaldo dan Rashford.
Dia beralasan, Ronaldo masih belum kondisi yang fit. Sementara untuk Rashford, mantan penyerang Timnas Inggris itu menilai sang pemain gagal untuk menunjukkan performa terbaiknya.
“Saya tidak akan memainkan Cristiano Ronaldo, dan saya tidak akan memainkan Marcus Rashford,” dikutip dari The Telegraph, Minggu (21/8/2022).
“Jika saya berada di posisi Ten Hag, perhatian utama saya adalah mendapatkan energi di lapangan, dan kegagalan United untuk merekrut No 9, alhasil mereka mengandalkan Ronaldo melawan Brentford, meskipun dia tidak banyak berlatih dengan tim," jelasnya.
Sumber : The Telegraph
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.