Kompas TV regional berita daerah

Pedagang Makanan di Kota Semarang Terdampak Naiknya Harga Telur

Kompas.tv - 19 Agustus 2022, 11:37 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Kenaikan harga telur ayam kembali terjadi di pasaran. Saat ini, harga telur mencapai lebih dari Rp 30.000 per kilogram. Hal tersebut tentu membawa dampak bagi para penjual makanan yang menggunakan bahan baku telur, salah satunya di Kota Semarang, Jawa Tengah.

Tingginya harga telur ayam saat ini membuat keuntungan dari hasil berjualan para pedagang makanan sangat sedikit. Bahkan, seringkali hanya cukup untuk membeli bahan baku berjualan esok harinya. Para pedagang makanan seperti pedagang tahu gimbal di Kota Semarang mengaku tak berani menaikkan harga jual dagangannya, karena takut jika dagangannya tidak laku bahkan tidak ada pelanggan. Mereka memilih mensiasati dengan mengurangi jumlah belanjaan.

"Belanjanya dikurangi sedikit. Tidak, porsinya tetap," kata Aniroh, pedagang tahu gimbal.

Para pedagang makanan mengaku, mereka hanya bisa pasrah di tengah naik turunnya harga kebutuhan pokok di pasaran. Tak hanya harga telur saja yang naik, namun kacang tanah yang juga menjadi bahan baku tahu gimbal, harganya juga naik.

#hargatelur #pedagangmakanan #semarang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x