Kompas TV video vod

Paskibra Rela Berkubang Lumpur Demi Kibarkan Bendera Hingga Aksi Heroik Satpam Dihadiahi Rp770 Ribu!

Kompas.tv - 18 Agustus 2022, 16:20 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

TANGERANG, KOMPAS.TV - Stadion Mini Kecamatan Larangan, Kota Tangerang yang dijadikan lokasi upacara kemerdekaan penuh lumpur akibat tergenang air pasca diguyur hujan di malam sebelumnya.

Meski kondisi lapangan yang penuh lumpur dan membuat pakaian mereka kotor, pasukan Paskibra tetap menjalankan tugasnya mengibarkan bendera merah putih.

Beragam upaya untuk menyedot genangan air di lokasi telah dilakukan pihak kecamatan namun saat upacara berlangsung genangan tak kunjung surut.

Walau demikian apresiasi diberikan Camat Larangan atas semangat Paskibra dalam melaksanakan upacara kemerdekaan.

Baca Juga: Tali Bendera Putus : Gibran Semangati Paskibraka Solo Hingga Aksi Heroik Warga Panjat Tiang Bendera

Lengak-lenggok bak model diperlihatkan warga Rumah Tahanan Kelas II B yang mengenakan pakaian adat dari 34 provinsi di Indonesia saat memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-77.

Fashion show ini diikuti warga binaan, karyawan dan petugas rutan.

Selain menggelar fashion show, remisi juga diberikan kepada 123 narapidana, tiga diantaranya bisa menghirup udara bebas.

Kepala Rutan Kelas II B Purworejo mengatakan fashion show ini digelar sebagai wujud rasa nasionalisme melalui baju adat daerah.

Di Lombok, Nusa Tenggara Barat, saat upacara bendera seorang petugas keamanan puskesmas di Kecamatan Keruak, Lombok Timur memanjat tiang bendera untuk mengambil tali bendera yang terlepas.

Zulkarnain, pria berusia 37 tahun itu tanpa takut memanjat tiang bendera setinggi 15 meter untuk bisa mengambil tali yang putus dan kembali mengibarkan bendera merah putih.

Aksi Zulkarnain mendapat apresiasi dari Camat Keruak, Ahmad Subhan.

Zulkarnain langsung diberi hadiah uang sebesar Rp770 ribu usai Upacara Kemerdekaan.

Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia merupakan bentuk rasa syukur dan mengenang kembali jasa para pahlawan yang ikut serta dalam proses kemerdekaan Indonesia.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x