JAMBI, KOMPAS.TV - Komisi III DPR RI menggelar rapat bersama Ketua Pengadilan Tinggi Jambi, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi dan Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Jambi, dalam rangka kunjungan kerja reses Komisi III DPR Bidang Hukum, Ham dan Keamanan.
Dengan rapat ini, Komisi III DPR bisa mendengar langsung aspirasi dan keinginan dari Pengadilan Tinggi Jambi, terutama minimnya rumah untuk pegawai dan hakim, dimana Pengadilan Tinggi Jambi memiliki lahan untuk pembangunan rumah.
Saat ini persiapan sudah dilakukan, membuat proposal dan melihat lokasi di tata ruang, untuk membangun rumah para hakim dari 3 lingkungan peradilan di Provinsi Jambi.
Sementara itu hal yang sama juga dirasakan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Jambi, yang merasa senang dengan kunjungan kerja Komisi III, sehingga bisa langsung menyampaikan aspirasi yang selama ini terpendam.
Sementara itu Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Jambi merasa senang bisa berbicara langsung dengan Komisi III DPR RI, terkait kendala yang dihadapi PTUN.
Sementara itu, bagi anggota Komisi III DPR, semua masukan dari 3 ketua pengadilan di Jambi ini, nantinya akan dibahas dalam agenda rapat dengan Mahkamah Agung.
Baca Juga: Ganjar: Awas Jual Beli Jabatan, KPK Turun yang Ada Tangisan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.