BENGKULU, KOMPAS.TV - Seperti inilah kondisi pasca kebakaran yang menghanguskan 12 rumah warga di Kelurahan Lingkar Timur Kota Bengkulu. jumat sore kemarin. Sebanyak 60 warga kehilangan tempat tinggal dan terpaksa mengungsi sementara waktu ke tempat keluarga mereka.
Sebagian warga masih terlihat membersihkan sisa-sisa kebakaran berharap masih ada barang yang bisa diselamatkan.
Salah seorang korban menceritakan peristiwa yang menghanguskan tempat tinggalnya saat itu, ia mengira kepulan asap tebal berasal dari sampah yang dibakar tetangganya.
Namun saat dilihat, ternyata kobaran api sudah membesar lalu dengan cepat merambat ke bagian rumah warga lainnya.
Tak ada satupun barang milik warga yang berhasil diselamatkan dari kejadian tersebut.
Meski saat ini bantuan makanan sudah berangsur datang dari berbagai pihak, namun korban kebakaran masih membutuhkan bantuan berupa pakaian.
Sementara itu, peristiwa kebakaran yang terjadi pada jumat sore kemarin diduga karena korsleting listrik dari salah satu rumah warga// lokasi sekitar saat ini juga sudah dipasang garis polisi.
#bengkulu #kebakaran #korbankebakaran #bantuan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.