Kompas TV nasional hukum

Mahfud Sebut Bedol Desa ala Kapolri Bongkar Kasus Pembunuhan Brigadir J, Bharada E Berani Bersuara

Kompas.tv - 9 Agustus 2022, 11:16 WIB
mahfud-sebut-bedol-desa-ala-kapolri-bongkar-kasus-pembunuhan-brigadir-j-bharada-e-berani-bersuara
Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD bertemu Ayah Brigadir J (Sumber: Tangkapan layar YouTube Kompas TV)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Koordinator bidang Poltik, Hukum, dan Keamanan atau Menko Polhukam Mahfud MD membeberkan langkah Kapolri Jenderal Listyo Sigit dalam membongkar kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Menurut Mahfud, upaya yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit untuk membongkar kasus pembunuhan terebut yakni dengan cara bedol desa.

Baca Juga: Bharada E Sebut Senjata Brigadir J Dipakai Atasan Menembak Dinding, Biar Ada Kesan Baku Tembak

Mahfud menjelaskan bedol desa yang ia maksud yakni dengan memindahkan banyak polisi yang terkait dengan kasus pembunuhan Brigadir J. Hal itu dilakukan agar tidak ada kepentingan yang bisa saling menyandera.

Ia menuturkan dari awal bahwa kasus tewasnya Brigadir J bukanlah kasus kriminal biasa, karena ada psikopolitis dan psikohierarkis di dalamnya.

Itu sebabnya, meskipun kasus tersebut sudah ditangani hingga sebulan lamanya, namun kepolisian belum juga menetapkan tersangkanya.


 

Tapi, belakangan kasus tersebut mulai menunjukkan kemajuan signifikan. Hal itu karena permasalahan psikohierarkisnya sudah mulai bisa dieliminir.

Baca Juga: Penyebab Luka di Jari Brigadir J Terungkap, Bharada E Sebut Ulah Atasan Pakai Senjata Buatan Kroasia

Soal psikohierarkis, Mahfud menyebut, hal itu dihentikan melalui cara pemindahan atau mutasi terhadap sejumlah perwira polisi menjadi Yanma Polri.

Setelah adanya pemutusan hierarki tersebut, Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E mulai berani berbicara mengenai kasus pembunuhan Brigadir J.

Bharada E perlahan membuka fakta yang sebenarnya terjadi terkait kasus kematian Brigadir J. Tak tanggung-tanggung, Bharada E bahkan siap menjadi Justice Collaborator.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x