Kompas TV regional peristiwa

Nikah Gratis tema HUT RI di Yogyakarta, Setelah Ijab Qobul Pengantin Lomba Makan Kerupuk dengan Tamu

Kompas.tv - 7 Agustus 2022, 19:39 WIB
nikah-gratis-tema-hut-ri-di-yogyakarta-setelah-ijab-qobul-pengantin-lomba-makan-kerupuk-dengan-tamu
Nikah Bareng Pitulasan, acara menikah gratis diikuti lomba makan kerupuk dengan nuansa peringatan kemerdekaan Republik Indonesia di Yogyakarta, Minggu (7/8/2022). (Sumber: Kompas TV)
Penulis : Nadia Intan Fajarlie | Editor : Purwanto

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam rangka memeringati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77, sejumlah komunitas di Yogyakarta berkolaborasi untuk menggelar Nikah Bareng Pitulasan, yakni acara menikah gratis bersama-sama yang diikuti lomba makan kerupuk dengan nuansa peringatan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia (RI).

Acara yang diselenggarakan oleh Forum Ta'aruf Indonesia (Fortais) dari Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bekerja sama dengan Karang Taruna Malangan Yogyakarta ini berhasil menikahkan empat pasangan dari Kota Yogyakarta, Kabupaten Bantul, serta Kabupaten Sleman, DIY pada Minggu (7/8/2022).

"Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menikah dan berkontribusi langsung membangun bangsa dengan membawa misi religi, sosial, budaya, kebangsaan dan destinasi wisata," kata Ketua Fortais dan Nikah Bareng Nasional, Ryan Budi Nuryanto, melalui keterangan tertulis, Minggu (7/8/2022).

Penyelenggara acara nikah gratis memberikan sejumlah fasilitas kepada pasangan pengantin, di antaranya mahar seperangkat alat salat, buku perjuangan, dan cincin kawin dengan batu berwarna merah putih bertuliskan 77.

Baca Juga: Masyarakat Bisa Ikut Upacara 17 Agustus di Istana Merdeka, Begini Syaratnya!

Salah satu pasangan pengantin, yakni Erni dan Suwardi dari Kota Yogyakarta mengatakan acara ini unik dan berkesan, karena semua fasilitas nikah tidak dipungut biaya dan bertepatan dengan momentum HUT RI yang akan dikenang sepanjang sejarah.

Pasangan pengantin lainnya, yaitu Enomalia dan Tri bahkan menunggu satu tahun untuk bisa mengikuti acara ini, karena beberapa persyaratan nikah yang belum selesai.

"Alhamdulillah dengan acara ini sangat terbantu dan langsung memutuskan untuk menikah bareng karena acara ini istimewa dan penuh keberkahan," kata Enomalia.

Acara yang digelar di Balai RW 13 Malangan, Giwangan, Umbulharjo, Kota Yogyakarta ini mengusung konsep pitulasan atau perayaan HUT RI.

Selama di perjalanan menuju lokasi pernikahan itu, para pasangan pengantin menaiki angkong dan diiringi oleh komunitas sepeda onthel yang mengenakan kostum pejuang serta anak-anak TK hingga SMA sederajat menyanyikan lagu-lagu nasional.

Sesampainya di lokasi, panitia membuka acara dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan sambutan serta proses ijab qobul.

Baca Juga: Sejarah Panjat Pinang yang Dilombakan Saat HUT RI, Berhubungan dengan China dan Belanda

Proses ijab qobul empat pasangan pengantin tersebut dipimpin langsung oleh kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Umbolharjo Handdri Kusuma. Tak hanya itu, Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta Aman Yuriadijaya dan Ketua Fortais berperan sebagai saksi nikah para mempelai.

Selepas ijab qobul, para pasangan pengantin mengikuti lomba makan kerupuk melawan para tamu yang hadir.

"Insyaallah selain gratis, konsep unik akan menjadi kenangan yang tidak terlupakan," kata pasangan pengantin Mai dan Yusuf dari Bantul, DIY.

Pesta pernikahan juga menghadirkan Mobil Internet dan Perpustakaan Kewilayahan (Monika) dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta. Keunikan lainnya, pengantin dirias dengan berbagai kostum oleh MUA.

Nikah Bareng Pitulasan juga didukung oleh RT 38/RW 13 Giwangan, Kota Yogyakarta; Dinas Perpustakaan & Kearsipan Kota Yogyakarta; Make up Artist (MUA) Yogyakarta; Paguyuban Pranatacara Yogyakarta (PPY); Latifa Jewelry; Taman Bunga Kotagede; Paguyuban Onthel Yogyakarta; KKN UNY YK 1; Yayasan Giri Nurul Ilmi; dan berbagai pihak lainnya.

Baca Juga: Seru! Tradisi-Tradisi di Daerah Saat Merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia, di Tempatmu Apa Namanya?

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x