SOLO, KOMPAS.TV - Pebulu tangkis Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi perbincangan hangat netizen baru-baru ini. Pasalnya di hari ulang tahunnya yang ke-27, Kevin melamar kekasihnya Valencia Tanoesoedibjo dan diterima pada Selasa (2/8/2022) kemarin.
Kevin melakukan prosesi lamaran di Jakarta International Stadium (JIS). Berjalan menuju tengah lapangan yang telah didekorasi dengan penuh bunga, Kevin berlutut dan melamar Valencia di stadion berkapasitas 82 ribu orang tersebut.
Layar besar di JIS yang bertuliskan "She said YES!" mengudara. Valencia tak butuh waktu lama ketika menerima lamaran dari sang atlet.
Momen tersebut akhirnya diumumkan oleh ayah Valencia, Hary Tanoesoedibjo melalui Instagram-nya.
"Selamat untuk Valen dan Kevin," tulis Hary dalam @hary.tanoesoedibjo, Rabu (3/8).
Baca Juga: Selamat! Kevin Sanjaya Resmi Lamar Valencia Tanoesoedibjo
Provil Kevin Sanjaya Sukamuljo
Kevin Sanjaya Sukamuljo disebut-sebut sebagai salah satu pebuli tangkis Indonesia terbaik dalam beberapa waktu terakhir. bersama Marcus Fernaldi Gideon, pasangan Minions tersebut banyak mengukir prestasi bagi Tanah Air.
Pria kelahiran 2 Agustus 1995 di Banyuwangi, Jawa Timur tersebut merupakan anak bungsu dari dua bersaudara pasangan Sugiarto Sukamuljo dan Winartin Niawati.
Ia adalah keponakan dari pebuli tangkis nasional Alvent Yulianto. Semasa kecilnya, Kevin telah memiliki ketertarikan dengan bulu tangkis. Keluarga mendukungnya. Ia kemudian berlatih di PB Putra 46 Jember bersama kakaknya, Nico Prasetya Sukamuljo.
Kevin sempat menjajal mengikuti beasiswa audisi PB Djarum pada 2006 silam. Namun, ia gagal karena posturnya yang dinilai terlalu pendek untuk ukuran atlet.
Dalam laporan Kompas.com, Manajer Tim PB Djarum, Fung Permadi mengatakan postur tubuh Kevin menjadi alasan utama kegagalannya dalam meraih beasiswa.
"Ya, karena postur. Dahulu Kevin kecil sekali, sekarang saja masih kecil," kata Fung.
Pada 2007, Kevin mencoba lagi mendaftar dalam Audisi Umum PB Djarum, tetapi penolakan yang sama didapatkannya.
Baca Juga: Valencia Tanoesoedibjo, Anak Ketum Perindo Pemilik 5 Bisnis yang Dilamar Kevin Sanjaya di JIS
Fung yang saat itu menangani PB Djarum pada 2007 merasa ada yang kurang adil dari penilaian yang mebuat Kevin tak bisa lolos tersebut. Menurutnya, Kevin memiliki bakat dan kemudian ia diloloskan.
Kevin dan Marcus mulai dipasangkan pada 2015 oleh pelatih ganda putra Indonesia Herry Iman Pierngadi. Duet tersebut tak dinyana menorehkan banyak prestasi.
Sejumlah gelar bergengsi yang pernah diraih Kevin Sanjaya bersama Marcus Gideon adalah juara All England 2017 dan 2018 dan medali emas Asian Games 2018. Total, Kevin/Marcus telah memenangi 17 gelar BWF World Tour sejak 2018.
Hingga saat ini, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon menempati peringkat teratas ranking BWF. Marcus/Kevin kini masih menduduki peringkat 1 dunia sektor ganda putra.
Sumber : Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.