MALANG, KOMPAS.TV - Tim PSIS Semarang akan melawat ke markas Arema FC dalam jadwal lanjutan pekan 2 Liga 1 2022-23
Duel Arema FC vs PSIS Semarang sendiri bakal berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur mulai pukul 18.15 WIB.
Jelang duel seru ini, pelatih PSIS Semarang Sergio Alexandre merasa sudah paham dengan permainan Arema FC dan telah bersiap dengan baik.
Pasalnya, selama pramusim, PSIS sudah empat kali berjumpa dengan Arema FC.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini: Tersaji Tiga Laga, Dibuka Persib vs Madura United
Namun, Laskar Mahesa Jenar hanya mampu 1 kali menang dan menelan 3 kekalahan.
Pertemuan terakhir mereka terjadi di semifinal Piala Presiden 2022. Kala itu, PSIS arahan Sergio harus mengakui keunggulan skor agregat 1-4 milik Singo Edan.
“Dalam jangka waktu yang singkat, PSIS akan menghadapi Arema FC lagi," kata Sergio, dikutip dari situs resmi PSIS.
"Dan kami berharap kedua tim dapat memberikan penampilan menarik dan tim kami sudah melakukan persiapan dengan baik pekan ini serta kami berharap game model kami membuahkan hasil terbaik."
"Satu lagi kami berharap kedua klub dapat memberikan permainan terbaik untuk dapat menghibur yang menonton,” imbuh pelatih asal Brasil.
Baca Juga: Bus Suporter PSS Sleman Diserang Orang Tidak Dikenal, 1 Orang Terluka
Pada pekan perdana, PSIS gagal mendapatkan poin maksimal. Mereka ditahan imbang oleh klub promosi, RANS Nusantara di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah.
Laskar Mahesa Jenar masih akan mengandalkan duet Taisei Marukawa dan eks penyerang Arema musim lalu, Carlos Fortes. Tetapi, Fortes diragukan tampil karena masih dalam masa pemulihan cedera.
"Kami menunggu situasi dari Fortes, dia bersama kami ke Malang," terang Sergio, seperti laporan dari Tribun Jateng.
"Kita kehilangan pemain dengan kualitas seperti Fortes, tidak hanya PSIS, tapi klub di seluruh dunia jika kehilangan pemain andalan memang jadi masalah."
Sumber : psis.co.id/Tribun Jateng
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.