Kompas TV regional berita daerah

TNI AL Dan Relawan Menanam 5.000 Bibit Pohon Mangrove

Kompas.tv - 28 Juli 2022, 15:00 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

MAKASSAR, KOMPAS.TV - TNI angkatan laut bersama relawan lingkungan hidup menanam ribuan bibit pohon mangrove di pesisir kelurahan untia kota makassar sulawesi selatan. Di makasar penanaman mangrove juga dilakukan serentak di 77 tempat di indonesia.

Personel tni angkatan laut lantamal 6 makassar bersama relawan lingkungan hidup menanam bibit pohon mangrove di pesisir makassar untia makassar. Para relawan harus berjalan sejauh 500 meter untuk mencapai lokasi penanaman mangrove yang berada di pinggir perairan untia. Sebanyak 5 ribu bibit pohon mangrove di tanam di lokasi ini. Luas penanaman pohon mangrove di area ini mencapai 5 hektare dan ditargetkan 24 ribu bibit pohon akan di tanami mangrove. 

Selain di makassar penanaman pohon mangrove ini juga digelar serentak di 77 wilayah di indonesia. Dengan gerakan massal ini diharapkan wilayah ini dapat menjadi kota hutan mangrove terbesar dan menjadi tempat wisata mangrove nasional.


#tnial
#mangrove
#lantamal




Sumber : Kompas TV Makassar



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x