Kompas TV regional berita daerah

Terlilit Utang, Pria Nekat Jadi Bandar Narkoba

Kompas.tv - 28 Juli 2022, 12:21 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

KOMPAS.TV, LAMPUNG – Seorang petani di Kabupaten Lampung Utara harus berurusan dengan polisi, usai menjadi pengedar narkoba.

Tersangka atas nama Sudirman ditangkap di kediamannya di kawasan Desa Gedung Batin, Kecamatan Sungkai Utara pada Kamis (21/7/2022) lalu.

Dari pengakuannya, tersangka nekat menjadi bandar narkoba lantaran terlilit utang dan terdesak kebutuhan ekonomi keluarga.

“Biasanya ngambil setengah (sabu). Kalau dihitung habis (untung) 5-7 juta buat bayar utang,” ujar tersangka Sudirman.

Baca Juga: Dinilai Picu Kemacetan, Enam “Pak Ogah” Diamankan Polisi

Kasat Narkoba Polres Lampura AKP I Made Indra Wijaya membenarkan diamankannya tersangka Sudirman melalui penggerebekan oleh Anggota Satuan Reserse Narkoba Polres Lampung Utara.

Sementara ia juga menyebut, narkoba yang diedarkan ini diketahui berasal dari pasokan luar daerah oleh rekan tersangka yang masih dalam pengejaran polisi.

“Total beratnya 4,14 gram (sabu). Pelaku mendapat barang dari rekannya yang sedang kita lakukan pendalaman,” jelasnya.

Dari penangkapan yang dilakukan, setidaknya polisi  telah menyita sejumlah barang bukti, yakni 20 paket sabu-sabu yang sudah dikemas dan siap edar.

Baca Juga: Polisi Musnahkan Puluhan Kilogram Narkoba

Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka harus menjalani proses hukum dengan dijerat Undang-Undang Narkotika dengan ancaman minimal empat tahun penjara.

#bandarnarkoba #sabu #penggerebekan




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x