MELBOURNE, KOMPAS.TV - Erik ten Hag mengungkapkan sejumlah keunggulan rekrutan terbaru Manchester United (MU), Lisandro Martinez.
Lisandro Martinez berhasil didatangkan MU dari Ajax Amsterdam pada bursa transfer musim panas tahun ini.
MU rela merogoh kocek sebesar 57 juta euro untuk mendapatkan pemain serba bisa asal Argentina tersebut.
Apabila melihat riwayat bermainnya di Ajax, Lisandro Martinez memang bisa dimainkan ke empat posisi.
Selain posisi naturalnya sebagai bek tengah, Martinez juga dapat bermain sebagai gelandang bertahan sekaligus bek kanan dan kiri.
Baca Juga: Manchester United Resmi Umumkan Kesepakatan Boyong Lisandro Martinez dari Ajax Amsterdam
Ten Hag sendiri juga sudah tidak asing dengan Martinez. Kerja sama keduanya di Ajax Amsterdam terbilang sukses, membuahkan dua trofi Eredivisie Belanda.
Juru taktik asal Belanda itu mengungkapkan sejumlah keunggulan yang dimiliki oleh Martinez.
“Dia seorang pejuang dan saya pikir para penggemar akan mengaguminya. Dia memiliki sikap, semangat juang,” kata Ten Hag dikutip dari 90min.
“Dia membawa agresivitas dalam permainan dengan cara yang baik. Saya pikir kami membutuhkan pemain seperti itu."
"Dia cukup terampil dan dia bisa menangani bola, apalagi dia memiliki kaki kiri yang bagus,” tandas ten Hag.
Baca Juga: Sosok Lisandro Martinez, Calon Bek Anyar MU yang Ternyata Pengagum Joshua Kimmich
Martinez merupakan rekrutan ketiga MU di bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya, Setan Merah sudah mendatangkan Tyrell Malacia dari Feyenoord serta Christian Eriksen yang berstatus bebas transfer.
Namun, Martinez dan Eriksen belum bisa bergabung dengan skuad MU yang sedang melakoni tur pramusim di Australia.
"Jika menerbangkan mereka ke sini, kami sudah harus kembali ke Inggris," ujar Ten Hag dikutip dari manutd.com.
"Kami sendiri juga tidak sabar untuk melibatkan mereka ke dalam skuad,"
Sumber : 90min/manutd.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.